SlideShare une entreprise Scribd logo
1  sur  15
Télécharger pour lire hors ligne
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

                            PEMERINTAH KABUPATEN BANJARNEGARA
                           DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
                                 SMA NEGERI 1 BANJARNEGARA
                        Jln. Letjend Soeprapto 93A Telp. (0286) 591293 Banjarnegara Jawa Tengah 53415
                           E-mail: info@sman1-bna.sch.id.yahoo.com Website: www.sman1
                              mail:                                           www.sman1-bna.sch.id


                                      SOAL TRY OUT 1
                                 TAHUN PELAJARAN 2010/ 2011

      B                      Mata Pelajaran
                                                 LEMBAR SOAL

                                                               : Bahasa Indonesia
                             Kelas/ Program                    : XII IPA/ IPS
                             Waktu                             : Pukul 14.00 – 16.00 WIB
                             Hari/ Tanggal                     : Senin, 24 Januari 2011

Pilihlah salah satu jawaban yang benar!

         Tabel berikut untuk soal nomor 1 dan 2

                               Penjualan Susu Anak Tahun 20
                                                         2010
                               TOPAZ BANJARNEGARA

            Jenis           Januari       Februari      Maret       April     Mei       Juni      Juli
        NUTRILON              230           250          265         260      272       279       300
        BEBELAC               125           133          155         170      200       207       210
        DANCOW                300           315          310         375      370       380       385
        BENDERA               315           320          335         374      380       383       396
        SGM                   225           230          247         249      250       300       320
        MORINAGA              75             80          83          87       90         93        97
        LAINNYA               70             75          74          75       66         69        79

1.   Pernyataan yang sesuai dengan isi tabel tersebut adalah …
     A. Penjualan susu Dancow pada bulan Februari 2010 mengalami peningkatan pada bulan berikutnya
                                                                                          berikutnya.
     B. Jenis susu Morinaga lebih banyak diminati dari jenis susu Nutrilon.
     C. Penjualan jenis susu SGM pada bulan April 2010 mengalami penurunan pada bulan berikutnya
                                                             engalami                   berikutnya.
     D. Jumlah susu anak yang terjual pada tahun 2010 selalu meningkat.
                  su
     E. Penjualan susu Bebelac dari bulan Januari s.d. Juli 2010 mengalami peningkatan.

2.   Simpulan isi tabel tersebut adalah …
     A. Penjualan susu anak tahun 2010 menghasilkan pajak yang tinggi.
     B. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak merek lain
                                                            lain.
     C. Penjualan susu anak tahun 2010 semakin lama semakin menurun.
     D. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak merk Bendera dibandingkan merk lainnya
                                                                                    lainnya.
     E. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak yang harganya murah.

3.     Cermati paragraf analogi berikut!

          Sebuah pedati berjalan menuju suatu tempat, rodanya akan berputar sesuai arah tersebut. Rodanya akan
     mennempuh jalan yang keadaannya beragam. Ada jalan yang lurus mulus, ada yang berbelok        berbelok-belok,
     berlobang-lobang. Ada yang becek, penuh batu kerikil. Bila melewati jalan yang kondisinya bagus, pedati
                lobang.                                            melewati
     akan melaju tenang. Akan tetapi bila menempuh jalan yang kondisinya buruk tentu memerlukan kehati
                                                                                                     kehati-hatian
     agar jalan pedati tidak oleng dan jangan sampai celaka dan kondisi roda haruslah kuat pula supaya tidak pata
                                                                                                             patah
                                                             1
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

     sebelum sampai ditujuan dengan selamat. Begitu pula kehidupan yang dilalui oleh manusia. Adakalanya
     lancar berhasil ada pula yang sulit penuh cobaan dan masalah yang memerlukan kesabaran dan kekuatan
     hati.Apakah seseorang akan berputus asa?sangat bergantung pada kekuatan dan ketegaran hatinya….
     Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragrapf yang rumpang dari paragraph analogi tersebut
     adalah….
      A. Hidup ini pada dasarnya tidak selalu mudah, bagus, atau lancer, tetapi ada yang mendapatkan berbagai
          cobaan atau rintangan.
      B. Jadi kehidupan manusia itu ibarat perputaran roda pedati menuju suatu tempat dengan beragam kondisi
          jalan yang ditempuhnya.
      C. Dengan demikian kita manusia akan diuji kesabaran, kekuatan kita dengan berbagai cobaan dan
          memerlukan berbagai cara untuk mengatasi.
      D. Jadi manusia dan roda perlu perhatian supaya dapat menempuh jalan yang mulus penuh rintangan dan
          kendala yang dapat mencelakakan.
      E. Akhirnya manusia mengetahui apa yang harus dilakukannya agar apa yang dicapainya dapat diraihnya
          tanpa rintangan dan selamat.

4.    Cermati paragraf generalisasi berikut!


              Sejak bulan Juli sampai akhir Agustus, penduduk Kecamatan Sambi disibukkan dengan berbagai
      pertandingan dan kegiatan seni. Di Desa Candi diadakan pertandingan bola voli, di desa Sumber ada
      pertandingan futsal. Di berbagai desa diselenggarakan tari tradisional dan modern. Di lapangan kecamatan,
      pada awal Agustus diadakan bazar dan pasar murah. Kegiatan seperti ini selalu terjadi setiap tahun dan akan
      mencapai puncaknya pada sekitar akhir Agustus sebagai malam gembira ....


      Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf generalisasi tersebut adalah ...
      A. Penduduk Kecamatan Sambi hanya berolahraga dan mengadakan kegiatan pada bulan Juli-Agustus
      B. Bazar dan pasar murah di Kecamatan Sambi selalu diadakan pada awal bulan Agustus setiap tahun
      C. Jadi, kegiatan pertandingan olahraga, seni, bazar, dan pasar murah itu diadakan dalam rangka
         memperingati hari Kemerdekaan RI
      D. Acara puncak malam gembira memperingati HUT Kemerdekaan RI diisi dengan aneka tari tradisional
         dan modern
      E. Pada malam puncak peringatan Kemerdekaan RI diadakan pembagian hadiah bagi para pemenang lomba


5.    Bacalah iklan lowongan pekerjaan dengan saksama!

      TANTANGAN KARIR
      Syarat : Sarjana Akutansi
      Pengalaman minimal 2 tahun
      Domisili JAKARTA
      Lamaran ke PT Angkasa Jaya
      Jalan Gerilya No. 25 Jakarta Selatan

      Pembukaan surat lamaran kerja yang paling tepat berkaitan iklan di atas adalah …..
      A. Bersama ini saya melamar pekerjaan sesuai dengan yang bapak iklankan
      B. Dengan ini saya mengajukan lamaran kerja sesuai dengan yang bapak iklankan
      C. Berdasarkan lowongan kerja yang bapak iklankan untuk tenaga administasi dengan ini saya mengajukan
         lamaran untuk mengisi lowongan tersebut
      D. Berdasarkan iklan yang Bapak beritahukan saya bermaksud melamar pekerjaan
      E. Sesuai dengan iklan yang bapak tawarkan dengan ini saya bermaksud



                                                        2
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

6.     Identitas pelamar yang penulisannya tepat sesuai dengan iklan tersebut adalah ...

     A. Nama                      : Novi Sulasmi
        Tempat, tanggal lahir     : Jakarta, 18 Januari 1987
        Pendidikan                : S1
        Alamat                    : Jalan Paninggaran III/ 31
                                    Jakarta Selatan

     B. nama                      : Novi Sulasmi
        tempat, tanggal lahir     : Jakarta, 18 Januari 1987
        pendidikan                : S-1
        alamat                    : Jalan Paninggaran III/ 31
                                    Jakarta Selatan

     C. nama                      : novi sulasmi
        tempat, tanggal lahir     : jakarta, 18 Januari 1987
        pendidikan                : S-1
        Alamat                    : jalan paninggaran III/ 31
                                    jakarta selatan

     D. nama                      : Novi Sulasmi
        tempat, tanggal lahir     : Jakarta, 18 Januari 1987
        pendidikan                : SMA
        alamat                    : Jalan Paninggaran III/ 31
                                    Jakarta Selatan

     E. Nama                      : Novi Sulasmi
        Tempat, tanggal lahir     : Jakarta, 18 Januari 1987
        Pendidikan                : SMA
        Alamat                    : Jalan Paninggaran III/ 31
                                    Jakarta Selatan

   Bacalah paragraf berikut!
7.         Sepuluh tahun yang lalu hutan bakau dibabat habis-habisan. Lahan bekas hutan bakau itu disulap
   menjadi tambak-tambak udang windu. Memang, pada waktu itu pengusaha udang windu memperoleh
   keuntungan besar karena harganya sangat mahal di luar negeri. Akan tetapi, setelah barang dagangan itu
    tidak laku di pasaran internasional, para pengusaha kembali ke kota, meninggalkan kerusakan lingkungan.
    Laut tercemar karena hutan bakau yang menyaring limbah yang masuk ke laut tidak tidak ada lagi.
   Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah …
   A. Sekarang, puluhan ribu nelayan sulit menghidupi keluarganya karena tak ada ikan yang dapat ditangkap
        di tepi pantai.
   B. Sekarang , nelayan tinggal mengambil sampah yang ada di laut agar ikan kembali berkembang.
   C. Seandainya para penggusaha lebih bijak tidak akan terjadi hal tersebut.
   D. Para nelayan seharusnya perihatin dan lebih hati-hati dalam menjaga laut.
   E. Jadi, kita lah yang seharusnya peduli dengan lingkungan dan ulah para pengusaha yang tidak bijak.

      Cermati paragraf di bawah ini untuk soal 8 s.d. 10!

           (1) Beberapa waktu lalu, perdebatan tentang dehumanisasi pendidikan sangat marak. (2) Hal ini dipicu
      oleh komentar Mendiknas tentang terjadinya deumanisasi pendidikan di Indonesia. (3) Penyebabnya adalah
      pendidikan selama ini hanya diorientasikan untuk mengejar pertumbuhan ekonomi. (4) Orientasi demikian,
      jelas hanya akan mendudukkan pendidikan sebagai objek atau subordinasi dari pembangunan ekonomi. (5)
      Oleh sebab itulah, pendidikan mengalami degradasi nilai.




                                                          3
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

8.    Ide pokok paragraf tersebut adalah . . .
      A. Pendidikan di indonesia hanya diorientasikan pada pertumbuhan ekonomi.
      B. Pendidikan sebagai objek atau subordinasi dari pertumbuhan ekonomi.
      C. Semangat dasar, filsafat, dan raison detre pendidikan harus disesuaikan dengan kebijakan ekonomi.
      D. Perdebatan tentang dehumanisasi pendidikan sangat menarik.
      E. Pendidikan mengalami degradasi.

9.    Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor . . .
      A. (5)
      B. (4)
      C. (3)
      D. (2)
      E. (1)

10. Kalimat penjelas yang tidak mendukung kalimat utama adalah . . .
    A. (1)
    B. (2)
    C. (3)
    D. (4)
    E. (5)

11. Usianya saat itu baru 32 tahun. Postur tbuhnya kecil, jenius, dan pembawaannya sungguh enerjik. Yang
    paling membanggakan, orang yang membuat decak kagum para ilmuan dunia itu adalah tulen orang
    Indonesia. Dialah Prof. Dr. Bachruddin Jusuf Habibie, penemu teori Habibie yang dalam dunia
    penerbangan crack progression.

     Keteladanan atau kemenarikan tokoh dari biografi tersebut adalah . . .
     A. Usia Habibie baru 32 tahun, tetapi dia mengagumi ilmuwan dunia.
     B. Habibie menjadi kebanggaan dunia karena pembawaannya sangat enerjik.
     C. Habibie baru berusia 32 tahun, maka postur tubuhnya kecil.
     D. Saat berusia 32 tahun, habibie berhasil menemukan crack progression.
     E. Meskipun postur tubuh habibie kecil, dia berhasil menemukan teori baru dalam dunia penerbangan.

     Cermati teks berikut untuk soal nomor 12 s.d. 14!

         (1) Upaya-upaya pemerintah melestarikan budaya tradisional perlu dilakukan di tengah serbuan budaya
     modern dari luar. (2) Hal ini dilakukan karena kurang ketertarikannya masyarakat Indonesia terutama
     generasi muda untuk melestarikan. (3) Selain itu, seiring dengan perkembangan zaman modern, produk
     budaya bukanlah milik kolektif seperti ketika masa agraris, melainkan milik individualis atau sekelompok
     etnis. (4) Segala produk budaya, baik termasuk kesenian kontemporer maupun tradisional diberi cap milik
     individu atau sekelompok masyarakat, bahkan sebuah bangsa. (5) Nah, ketika masyarakat kita lalai memberi
     cap tersebut pada produk budaya sendiri, terjadilah pencurian budaya oleh bangsa lain yang kemudian
     diklaim sebagai produk budaya bangsa tersebut. (6) Prof. Dr. Edi Sedyawati, mantan Dirjen Kebudayaan,
     dalam suatu acara budaya di Jakarta mengatakan bahwa harus ada perlindungan budaya yang lebih jelas
     berupa undang-undang yang khusus untuk perlindungan karya budaya tradisional. (7) Keanekaragaman
     budaya Indonesia yang terdiri dari ribuan etnis itu harus bisa dipatenkan agar tidak dicuri oleh bangsa luar
     untuk kepentingan sendiri.

12. Bagaimana upaya agar budaya tradisional kita tidak dicuri oleh bangsa luar untuk kepentingan sendiri?
    Jawaban pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf adalah ...
    A. Budaya Indonesia yang terdiri dari ribuan etnis itu harus dijaga dengan baik dengan cara mencintai
       budaya sendiri daripada budaya luar.
    B. Dengan mengikuti perkembangan zaman modern tanpa melupakan makna dari budaya tradisional itu
       sendiri sehingga kita merasa memiliki.
    C. Segala produk budaya, baik termasuk kesenian kontemporer maupun tradisional diberi cap sekelompok
       masyarakat atau sebuah bangsa.
                                                        4
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

    D. Menanamkan rasa ketertarikannya masyarakat Indonesia, terutama generasi muda untuk pelestarian
       budaya tradisonal.
    E. Harus ada perlindungan budaya yang lebih jelas berupa undang-undang yang khusus untuk perlindungan
       karya budaya tradisional.

13. Mengapa pemerintah perlu melakukan upaya-upaya pelestarian budaya tradisional?
    Jawaban pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf adalah …
    A. Karena kalau tidak dilestarikan akan diakui oleh bangsa lain sebagai produk budaya bangsa tersebut.
    B. Karena seiring dengan perkembangan zaman modern, produk budaya bukanlah milik kolektif,
       melainkan milik individu atau sekelompok masyarakat.
    C. Karena kurang tertariknya masyarakat terutama generasi muda untuk melestarikannya.
    D. Karena agar tidak dicuri oleh bangsa lain untuk kepentingan bangsa tersebut.
    E. Karena pelestarian budaya merupakan bentuk perlindungan karya budaya tradisional.

14. Kalimat fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor ... .
    A. (6)
    B. (5)
    C. (4)
    D. (3)
    E. (2)

15. Bacalah paragraf di bawah ini !

         (1) Tahun 2010, total anggaran pariwisata adalah Rp 1,08 trilliun. (2) Sasaran promosi wisata
     difokuskan pada sebelas pasar utama pariwisata. (3) Pemerintah akan melakukan promosi ke Perancis,
     Belanda, Inggris, Jerman, Rusia, Jepang, Singapura, Australia, Korea, Malaysia dan China. (4)
     Keterbatasan anggaran tidak memungkinkan promosi wisata ke seluruh negara. (5) Oleh karena itu,
     pemerintah fokus untuk memasarkan pariwisata ke negara-negara yang merupakan pasar utama.

    Simpulan paragraf tersebut adalah kalimat nomor ... .
    A. pertama
    B. kedua
    C. ketiga
    D. keempat
    E. kelima

16. Manuver politik Zanubah Arifah Chafsoh (Yenny Wahid) yang mendeklarasikan koalisi dengan PDI-P di
    Surabaya, Jawa Timur, dinilai sebagai sikap pribadi. Fungsionalis PKB pro Gus Dur beranggapan langkah
    itu bukan merupakan keputusan institusi.
   Makna kata koalisi pada teks bacaan di atas ialah ….
    A. kerjasama antara beberapa partai
    B. gerakan yang tangkas dan cepat
    C. petunjuk praktis tentang sesuatu hal
    D. perubahan berdasarkan data yang ada
    E. mengenai ketatanegaraan

17. Bacalah kutipan tajuk rencana berikut ini!

          Subsidi tidak selalu jelek. Yang tidak kita inginkan adalah subsidi harga (price subsidy) seperti pada
  BBM ini, sebab penikmat terbesar subsidi adalah golongan berpunya. Bahkan subsidi harga BBM ini hanya
  dinikmati 7% dari 38 juta penduduk miskin. Seharusnya adalah subsidi langsung (direct subsidy) kepada
  rakyat dalam bentuk program- program terpadu untuk meningkatkan kualitas hidup seperti kesehatan dan
  pendidikan.
                                                                           (Sumber: Suara Merdeka Agustus 2010)
  Opini penulis dalam teks tajuk rencana di atas yang tepat adalah ...
  A. Subsidi BBM sudah dinikmati oleh kalangan menengah dan atas.
                                                      5
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

  B.   Subsidi BBM sudah tepat sasaran yaitu kalangan menengah dan atas.
  C.   Subsidi BBM belum disediakan untuk kalangan menengah dan atas.
  D.   Subsidi BBM seharusnya diberikan kepada rakyat dalam bentuk uang.
  E.   Subsidi BBM seharusnya langsung kepada rakyat dalam program terpadu.

Bacalah kutipan hikayat berikut dengan saksama !

        Tersebut pula perkataan Raja Tunggal ingin melanjutkan pelayarannya ke Teluk Serai Tambang untuk
   menangkap Raja Pertukal serta ke negeri Bandan untuk menghadap Raja Sianggerai. Nahkoda Bahar
   disuruhnya membawa perahu Raja Badurai Putih ke Tiku Pariaman. Sesampai di negeri Tiku Pariaman,
   Nahkoda Bahar berbuat khianat. Dikatakannya bahwa Raja Tunggal dibunuh oleh Raja Badurai
   Putih.Sebelum mangkat, ia berwasiat supaya Nahkoda Bahar menjadi Raja dalam negeri dan kawin dengan
   Putri Gondah Gandariah.Ia juga mengabarkan bahwa ialah yang membunuh Raja Badurai Putih dan
   membawa kapalnya kemari.

18. Amanat yang sesuai dengan kutipan hikayat tersebut adalah ….
    A. Hindarilah perbuatan yang tercela
    B. Janganlah menjadi seorang pengkianat
    C. Hendaknya menangkap seseorang sesuai dengan bukti
    D. Kita harus taat atas perintah atasan
    E. Membunuh adalah perbuatan yang tidak baik.

   Teks berikut untuk soal nomor 19 dan 20
   Bacalah kutipan hikayat berikut dengan saksama !

        Selang beberapa lamanya, Kemala Al- Arifin dan istri pun sampailah di dalam negeri lalu menghadap
   baginda di istana. Semua orang tercengang melihat rupa Dang Seng Arif Laksana yang seperti bidadari dari
   surga, sangat cantik.
        Raja Muda, Bendahara, Toh menteri, Temanggung, dan Tuan Kadi masing – masing berdoa supaya
   Kemala Al – Arifin mati atau kena suatu bencana supaya mereka boleh meminang istrinya.Niat yang jahat
   timbul di hati Raja.
        Pada suatu hari Raja berpura – pura uzur dan meminta Kemala Al – Arifin pergi mencari obatnya, hati
   musang berjanggut. Raja juga mengancam akan membunuhnya kalau ia gagal. Dengan hati yang masygul,
   Kemala Al – Arifin pulang ke rumahnya. Dang Seng Ari Laksana menyabarkan hati suaminya.

19. Isi kutipan hikayat Melayu Klasik tersebut adalah ….
     A. Semua orang tercengang melihat kecantikan Dang Seng Ari Laksana
     B. Raja berniat jahat karena ingin mengambil istri orang.
     C. Dang Seng Ari Laksana adalah istri yang setia.
     D. Kemala Al – Arifin seorang abdi raja yang pemberani.
     E. Raja berpura – pura sakit dan memerlukan obat

20. Nilai moral yang terkandung dalam kutipan hikayat tersebut adalah ….
    A. Seorang istri harus bisa menjaga kehormatannya.
    B. Seorang raja harus melindungi rakyatnya.
    C. Seseorang tidak boleh merasa iri terhadap keberuntungan orang lain.
    D. Sifat sabar dan setia perlu dimiliki seorang istri.
    E. Sebagai abdi kerajaan harus mencarikan obat untuk rajanya .

21. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama!

       Setelah sampai waktunya diadakan pemeriksaan, ternyata rencanaku mendapat pilihan utama dan
   mendapat hadiah pertama gagal. Setelah kubaca surat kabar, akhirnya nama pemenangnya diumumkan,
   yaitu aku. Itu hanya sekelumit saja. Tanpa komentar apa – apa, akhirnya panitia sayembara memutuskan
   hadiah pertama jatuh kepada ( lalu disebut nama pemenang ). Tapi, untuk menyebut namaku, Samsudin
   Jaya, salah cetak pula menjadi Alaudin Absah, padahal keinginan yang paling utama dari seluruh kerja
                                                     6
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

   kerasku adalah “ Aku ingin terkenal ke seluruh dunia, setidak – tidaknya ke seluruh Indonesia”.Sayang, aku
   tidak juga dikenal orang.

   Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam kutipan cerpen di atas adalah ….
    A. orang pertama pelaku utama
    B. orang pertama pelaku sampingan
    C. orang ketiga serbatahu
    D. orang ketiga pelaku utama
    E. orang ketiga terfoku

   Teks berikut untuk soal nomor 22 s.d. 24
   Cermati penggalan novel berikut!

       (1) Selalu saja napasku tiba-tiba terasa sesak. (2) Sudut-sudut mataku terasa hangat berair. (3) Setiap
    kali aku terkenang pesan ibu. (4) Pesan berisi permintaan yang beliau ucapkan dengan terbata-bata. (5)
    Tubuh ringkih terbujur lunglai tanpa daya di atas pembaringannya. (6) Dalam kondisi sekarat.
                                                            ”Air Pembenci”, H. Bainie Basri, Horison – Edisi II 2007

22. Pembuktian watak tokoh aku, sayang kepada ibu terdapat pada kalimat nomor … .
    A. (1), (2), dan (3)
    B. (1), (3), dan (6)
    C. (2), (4), dan (5)
    D. (3), (4), dan (6)
    E. (4), (5), dan (6)

23. Pendeskripsian watak tokoh yang digunakan pengarang adalah melalui ....
    A. pikiran tokoh
    B. lingkungan tokoh
    C. pandangan tokoh
    D. perbuatan tokoh
    E. fisik tokoh

24. Penyebab konflik yang sesuai dengan kutipan di atas adalah ….
    A. ibu yang sedang sekarat.
    B. pesan ibu sebelum meninggal
    C. pesan ibu sebelum pergi
    D. terkenang wajah ibu
    E. terbayang wajah ringkih

   Bacalah naskah drama berikut dengan saksama !

   Mak Asiah            : “Hamid! Rupanya kekuatanku kembali sedikit.”
   Hamid                : “Lebih baik ibu diam dahulu, ibu terlalu payah!”
   Mak Asiah            : “Ibu hendak berbicara denganmu, penting sekali, Nak!”
                          Kekuatan ibu dikembalikan Tuhan untuk menyampaikan
                          pembicaraan ini kepadamu.”
   Hamid                : “Tidak Ibu!”
   Mak Asiah            : “Sebagai seorang yang telah lama hidup, ibu telah mengeta-
                          hui suatu rahasia pada dirimu.
    Hamid               : “Rahasia apa Ibu?”
    Mak Asih            : “Engkau cinta pada Zainab!”

25. Masalah yang terdapat dalam kutipan naskah drama tersebut adalah ...
    A. tidak kuasa mengungkapkan isi hati kepada anaknya
    B. tidak mau menerima kehendak ibu
    C. ketidakterbukaan Hamid terhadap ibu
                                                       7
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

   D. percintaan anak yang tidak mendapat sambutan
   E. ketidaksepahaman akan pendamping

26. Cermati teks gurindam berikut !

   Kalau kita rajin belajar
   Banyak ilmu dapat dikejar

   Maksud isi gurindam tersebut adalah ...
    A.   Belajarlah dengan rajin agar ilmu terus bertambah.
    B.   Setiap orang harus disadarkan bahwa rajin pangkal pandai.
    C.   Belajar rajin merupakan kunci sukses meraih keberhasilan hidup.
    D.   Seseorang akan memeroleh banyak ilmu jika mau belajar dengan rajin.
    E.   Seorang siswa akan mendapat ilmu seperti yang diharapkan jika rajin belajar.

Untuk soal 27 – 29 bacalah puisi berikut!

            Tuhan, Kita Begitu Dekat
    Tuhan
    Kita begitu dekat
    Seperti api dengan panas
    Aku panas dalam apimu

   Tuhan
   Kita begitu dekat
   Seperti kain dengan kapas
   Aku kapas dalam kainmu

    Tuhan
    Kita begitu dekat
    Seperti angin dengan arahnya

    Kita begitu dekat

    Dalam gelap
    Kini nyala
    Pada lampu padam-Mu

27. Makna kata dalam puisi pada bait terakhir, melambangkan....
    A. ampunan Tuhan
    B. hukuman Tuhan
    C. hidayah Tuhan
    D. peringatan Tuhan
    E. kebesaran Tuhan

28. Maksud yang terungkap dalam puisi tersebut adalah penyair ....
    A. memberikan perumpamaan bahwa hidup ini bagai api, kain, dan angin
    B. menggambarkan bahwa dalam hidup ini terjadi berbagai peristiwa
    C. merasa hidupnya tenang karena dia selalau dekat dengan Tuhan
    D. ketika hidupnya sedang menderita merasa diterangi cahaya
    E. dengan Tuhannya sangat dekat dalam penderitaan




                                                      8
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

29. Suana yang tergambarkan dalam puisi tersebut adalah . . . .
    A. khusuk
    B. gembira
    C. damai
    D. sunyi
    E. tenteram

30. Bacalah dengan saksama penggalan esai di bawah ini !

          Bila kita jujur, tidaklah mudah menemukan relevansi objektif. Sumpah Pemuda 1928 dengan situasi –
     kondisi pemuda pemudi zaman elektonika sekarang , yang di tahun 2010 masih cita –cita dan obsesi kini
     sumua menjadi barang sehari- hari yang nyata. Sementara itu zaman dan persoalan sudah lain, pelaku –
     pelakunya pun jauh berbeda dalam hampir segala dimensi. Di tahun 1945 – 1950 sekian ratus ribu pasang
     mata lelaki” keras” yang tahan derita masih melelhkan air mata hanya memandang sehelai kain merah putih
     pelan-pelan naik pada batang bambu. Kini para muda-mudi mengikuti upacara kenaikan bendera dengan
     hati dingin, acuh tak acuh, bahkan bersendau gurau.

    Isi penggalan esai tersebut adalah ….
    A. Keadaan yang jauh berbeda antara generasi 1945 dengan generasi sekarang dalam hal patriotisme.
    B. Pemuda-pemudi masa sekarang semakin berkurang rasa patriotisme dan nasionalismenya.
    C. Perubahan terus menerus terjadi dalam hidup generasi kita, baik situasi, kondisi, perilaku, hingga rasa
        nasionalisme.
    D. Perlu upaya mengembalikan nilai-nilai Sumpah Pemuda tahun 1928 di kalangan generasi muda.
    E. Upaya penanaman nilai-nilai Sumpah Pemuda menjadi tugas terus menerus dilestarikan.

31. Perhatikan paragraf berikut!
           Pola pertumbuhan berat badan bayi dan panjang badan bayi digambarkan dalam kurva pertumbuhan.
    Rentang pada kurva pertumbuhan mulai 5% sampai 9%.Bayi masih dikatakan normal … bayi berada dalam
    kurva tersebut… bila berada di luar kurva, baik lebih rendah maupun lebih tinggi, tidak bisa otomatis dinilai
    ada kelainan.

    Kata penghubung yang tepat untuk melengkapi paragraph tersebut adalah ….
    A. karena, namun
    B. bila, namun
    C. andaikan, jadi
    D. ketika, daripada
    E. sampai, bila

32. Perhatikan teks berikut!
           Pada dasarnya ada dua jenis kritik sastra, yaitu kritik sastra intrinsik dan kritik sastra ekstrinsik. Kritik
    sastra intrinsik menganalisis karya berdasarkan bentu dan gayanya secara komplek.

    Penulisan kata serapan dalam kutipan di atas tidak sesuai dengan EYD. Perbaikan penulisan kata serapan
    yang sesuai EYD adalah ….
    A. kritik, ekstrinsik, komplek
    B. kritiks, ekstrinsik, kompleks
    C. keritik,ekstrinsik, komplek
    D. kritik, ekstrinsik, kompleks
    E. keritik, ekstrinsik, komplek

33. Bagi photografer professional, kwalitas adalah segalanya. Kekurangan kamera digital, beberapa waktu lalu
    terutama berasal dari kecilnya resolusi yang dihasilkan. Dua megapixel saja tidaklah cukup bagi kalangan
    professional. Kekurangan lain dari kamera digital adalah terjadinya pembesaran panjang lensa dari 1,3
    sampai 1,5 kali. Misalnya, sudut lebar yang berukuran 20 mm akan menjadi 30 mm. hal tersebut jelas akan
    memberi kesulitan photographer landscape atau pawarta photo yang sering menggunakan lensa jenis ini.

                                                           9
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

    Penulisan kata baku yang tepat dalam paragraf tersebut adalah………
     A. potografer, professional, kualitas, poto, megafiksel
     B. photografer, fropesional, kualitas, potho, megafiksel
     C. fotografer, profesional, kualitas, megafiksel, foto
     D. fotographer, profesonal, kualitas, photo,megafiksel
     E. photographer, profesional, kwalitas, foto, megafiksel

34. Sungai di daerah perkotaan sudah tidak sehat lagi karena… oleh limbah dari pabrik. Kebanyakan
    …tersebut berupa lapisan minyak dan logam berat . Karena itu, tingkat…sungai di daerah perkotaan sudah
    pada ambang batas membahayakan.

     Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah….
     A. tercemar, pencemaran, pencemaran
     B.    dicemari, cemaran, kecemaran
     C.    tercemari, pencemar, pencemaran
     D. tercemar, pencemaran, kecemaran
     E.    dicemari, pencemaran, kecemaran

35. Perpustakaan Kolbuher berukuran 4 x 6 meter. …. Kalau pagi ruangan itu memperoleh sinar matahari.
    Jendela itu dibuka sepanjang hari kecuali jika turun hujan. Di keempat sisi tembok berdiri rak buku yang
    terbuat dari kayu, berpetak-petak dan penuh dengan buku hingga ke langit-langit. Bahkan di lantai depan
    rak buku itu pun bergeletakkan buku yang tidak termuat dalam rak.

    Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang di atas adalah . . .
    A. Jendelanya terbuat dari kayu jati
    B. Jendelanya kokoh dan tampak indah
    C. Jendelanya menghadap ke barat
    D. Jendelanya menghadap ke timur.
    E. Jendela dan pintu berdekatan.

36. Cermati teks berikut !
         Hampir semua pelosok Mentawai …. Di tempat masih terdapat hutan purba yang …. Hutan ini
    menyimpan ratusan jenis flora dan fauna. Hutan Mentawai juga menyimpan anggrek dan aneka jenis fauna
    yang hanya terdapat di Mentawai. Si amang kerdil, lutung Mentawai, dan beruk Simakobu . Binatang-
    binatang itu ….
    Bagian rumpang dalam paragraf deskripsi tersebut dapat dilengkapi dengan
    frasa . . . .
    A. sangat indah, sangat lebat, sangat langka
    B. sangat indah, sangat curam, sangat menarik
    C. sangat bagus, sangat lebat, sangat menarik
    D. sangat indah, sangat curam, sangat menarik
    E. sangat memesona, sangat lebat, lucu sekali

37. PU : …
    PK : Christian Gonzales adalah pemain sepak bola
    K : Christian Gonzales harus mengikuti tes doping

   Premis umum untuk melengkapi penalaran tersebut adalah ….
    A. Setiap pemain sepak bola wajib mengikuti tes doping
    B. Setiap pemain sepak bola harus mengikuti tes doping
    C. Seorang pemain sepak bola wajib mengikuti tes doping
    D. Setiap pemain sepak bola biasanya harus mengikuti tes doping
    E. Seorang pemain sepak bola seperti Kristian Gonzales seharusnya mengikuti tes doping




                                                     10
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

38. Cermatilah paragraf narasi berikut!

        Anjing meronta. Kali ini si anjing berlaku tak seperti biasanya. Tatkala sang majikan mendekatinya,
    sontak anjing itu mencabik kuat tangan tuan konglomerat hingga terkoyak dan berdarah. …, nafsu
    makannya timbul kembali. Sementara di sela jerit kesakitannya, ingatan tuan konglomerat tentang pengemis
    tua yang pernah menemuinya hadir kembali.

                                                           Bayu Aji Wisnugroho, Anjing Tuan Konglomerat
   Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang paragraf tersebut adalah ….
   A. Lantas si anjing menggelepar dan mati
   B. Lantas si anjing dipukulnya
   C. Lantas si anjing menjilati darah itu
   D. Lantas si anjing menginjak-injak darah
   E. Lantas si anjing menggonggong kuat

39. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!

    (1) Setelah bertemu buku yang dimaksud, periksalah daftar isi buku untuk mengetahui kesesuaian materi
         atau masalah yang ditulis dalam buku dengan yang Anda inginkan.
    (2) Jika Anda membeli buku di toko buku, carilah kelompok buku yang Anda cari.
    (3) Bayarlah harga buku kepada kasir.
    (4) Carilah judul buku dengan pengarang yang sesuai dengan kebutuhan Anda di kelompok buku tersebut.
    (5) Setelah Anda yakin bahwa buku sesuai dengan kebutuhan Anda, periksalah kondisi buku.

    Kalimat-kalimat tersebut dapat disusun menjadi paragraf yang baik dengan urutan….
    A. (1), (4), (5), (2), dan (3)
    B. (2), (4), (1), (5), dan (3)
    C. (2), (4), (5), (1), dan (3)
    D. (4), (1), (5), (2), dan (3)
    E. (4), (5), (1), (2), dan (3)

40. Cermatilah teks berikut!

    Topik: Kemarau Melanda Kota Surabaya
    Kalimat penjelas:
    (1) Sudah lebih Sembilan bulan kemarau melanda Surabaya.
    (2) Sawah dan ladang kering kerontang serta sumur tidak berair.
    (3) Rumput hijau terlihat di sepanjang jalan dan di ladang.
    (4) Bahkan ternak nampak kurus-kurus, tidak ada lagi makanannya.
    (5) Air di sumur Pak Lurah melimpah karena penuh.

    Kalimat penjelas yang sesuai dengan topik tersebut adalah nomor ….
    A. (1), (2), dan (3)
    B. (1), (2), dan (4)
    C. (2), (3), dan (4)
    D. (2), (3), dan (4)
    E. (2), (4), dan (5)

41. Cermati kutipan teks pidato berikut!

        Saudara-saudara,
        Kita tahu bahwa rokok sangat membahayakan kesehatan tubuh kita. Menghindari rokok berarti Anda
    menjaga kesehatan sendiri.Bila saat ini Anda masih merokok, cobalah kurangi atau hentikan….

   Kalimat ajakan yang tepat untuk melengkapi kutipan pidato tersebut adalah….
   A. Saudara-saudara hendaknya meninggalkan rokok untuk sehat selalu
                                                    11
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

   B.   Rokok sungguh membahayakan kesehatan manusia dan diri Anda
   C.   Mari kita tinggalkan merokok mulai saat ini agar tubuh kita sehat
   D.   Oleh karena itu, kita perjuangkan untuk sehat agar tubuh kita tetap kuat
   E.   Mari kita berdoa supaya jangan sakit dan sehat selalu

42. Tema karya tulis : Memelihara dan Menjaga Keseimbangan Alam untuk Menghindari Bencana
    Banjir dan Tanah Longsor

   Kalimat latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut adalah ...
   A. Alam adalah suatu anugerah yang luar biasa sebagai satu jaringan kehidupan yang harus selalu kita jaga
       kelestariannya.
   B. Salah satu upaya perlindungan dan pengawetan alam di antaranya dengan menetapkan suatu daerah
       menjadi hutan suaka alam atau hutan wisata.
   C. Dewasa ini banyak daerah di Indonesia mengalami bencana banjir dan tanah longsor karena
       penggundulan hutan.
   D. Kerusakan hutan sering kali dijadikan kambing hitam terjadinya bencana banjir dan tanah longsor yang
       banyak menelan korban jiwa.
   E. Alam dan manusia merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan sebagaimana unsur positif dan
       negatif.

43. Berikut ini penulisan judul karya tulis yang tepat adalah ….
    A. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau Terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur
    B. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau terhadap Ekosistem Waduk di Gajah Mugkur
    C. Dampak reklamasi Sabuk Hijau Terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur
    D. Dampak Reklamasi sabuk hijau terhadap Ekosistem waduk di Gajah Mugkur
    E. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur

44. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, sebelum dan sesudahnya. Diucapkan terima kasih.
    Untuk memperbaiki kalimat penutup surat lamaran pekerjaan di atas yang benar adalah … .
    A. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, atas perhatiaan Bapak saya mengucapkan terima kasih.
    B. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, dengan harapan Bapak berkenan mempertimbangkanya.
       Atas perhatiaan Bapak saya mengucapkan terimakasih.
    C. Demikian surat lamaran ini saya buat. Ayas perhatian dan pertimbangan Bapak saya mengucapkan
       terima kasih.
    D. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan semoga Bapak berkenan mempertimbangkannya. Atas
       perhatian Bapak saya ucapkan terima kasih.
    E. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan dengan harapan Bapak berkenan mempertimbangkannya.
       Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

45. Perhatikan penggalan resensi berikut ini!
            Hal lain yang belum dibahas secara lengkap oleh Pak Swan sebagai seorang ahli sejarah dan
    pemerhati kebudayaan Jawa adalah tentang historiografi Jawa. Prof. C.C. Berg, memang, sempat
    dimunculkan dalam bagian Babad: Kitab Dongeng? Namun, sayang sekali, karya C.C. Berg yang berjudul
    Oavaanche Geschiedschrijving, yang terbit di Amsterdam tahun 1938, tidak dimunculkan sehingga
    gambaran mengenai penulisan sejarah di Pulau Jawa menjadi agak terabaikan.
            Terlepas dari berbagai ketidaksempurnaannya, harus diakui bahwa buku pertama seorang "yogi
    buku" ini merupakan karya yang memikat. Bahkan cara dan gaya pengungkapannya, dalam kadar tertentu,
    telah memberikan sentuhan sastra yang cukup enak dinikmati. Kita menantikan karya berikutnya.

   Bagian resensi yang menyatakan keunggulan terdapat pada kalimat . . . .
   A. Hal lain yang belum dibahas secara lengkap oleh Pak Swan sebagai seorang ahli sejarah dan pemerhati
      kebudayaan Jawa adalah tentang historiografi Jawa.
   B. Prof. C.C. Berg, memang, sempat dimunculkan dalam bagian Babad: Kitab Dongeng?
   C. Karya C.C. Berg yang berjudul Oavaanche Geschiedschrijving, yang terbit di Amsterdam tahun 1938,
      tidak dimunculkan sehingga gambaran mengenai penulisan sejarah di pulau Jawa menjadi agak
      terabaikan.
                                                       12
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

   D. Bahkan cara dan gaya pengungkapannya, dalam kadar tertentu, telah memberikan sentuhan sastra yang
      cukup enak dinikmati.
   E. Karya C.C. Berg yang berjudul Oavaanche Geschiedschrijving diterbitkan di Amsterdam tahun 1938.

46. Cermatilah kutipan paragraf berikut!

         Asti Rahayu memang seorang novelis yang manis. Manis jalan ceritanya, manis         penuturnya.
     Ceritanya dibawakan secara ringan saja, tetapi berhasil memperlihatkan bobot persoalannya pembaca
     didorong untuk memasuki pengalaman Astuti dan batinnya. Setelah membaca novel ini, pembaca akan
     memahami nasib dan sikap seorang gadis.
                                                                                      Iskandiah Sumarto
    Kalimat kritik terhadap kekurangan novel tersebut adalah....
    A. Novel Astuti karya Iskandiah Sumarto memang menarik , lontaran
        pengarangnya mengemas dengan berurutan.
    B. Novel Astiti pantas memenangkan sayembara Novel DKJ pada tahun 1974
    C. Novel astiti sangat emosional, hal ini sangat sesuai dengan jiwa perempuan
    D. Novel Astiti diceritakan dengan gaya populer sangat disukai oleh pembacanya
    E. Novel Astiti Rahayu tampaknya memang berat dan kalau berhasil tak
        mungkin sebagai karya yang monumental.

47. Ayah            : “Ton, sana belajar dulu, ini sudah pukul 19.30.”
    Anton           : ....
    Ayah            : “Ton, ayo cepat belajar. Sebentar lagi kamu akan ujian. Kamu jangan enak-enak saja”.
    Anton           : “Tapi ayah”
    Ayah            : “tidak ada tapi-tapian”

    Kalimat dialog yang tepat untuk melengkapi teks drama tersebut adalah....
    A. Ah, nanti yah, sebentar lagi acara TV sedang berlangsung
    B. Acara TV sedang bagus, Ayah
    C. Yah nanti ah, sebentar sedang melihat TV
    D. Sedang bagus acara TV, Ayah sebentar
    E. Ah, yah, nanti sebentar lagi. Acara TV bagus

48. Bacalah penggalan surat undangan berikut dengan saksama!
     Yth. Pengurus OSIS SMA Mahardika
     Jalan Letjen Suprapto 95
     Banjarnegara

      Dengan hormat,
     Dengan ini kami mengharap kehadiran Rekan-rekan pada:
     hari, tanggal               : Sabtu, 8 Januari 2011
     waktu                       : Pukul 08.00
     tempat                      : Aula SMA Mahardika
     acara                       : Pemantapan Program Kerja
      ..............................................................................................................

                                                                            Ketua OSIS SMA Mahardika
                                                                                        ttd.
                                                                                 Heri Wiwit Purnomo

   Kalimat penutup yang tepat untuk melengkapi surat undangan di atas adalah.....
   A. Begitu pentingnya acara, kami mengharapkan kehadiran Anda tepat waktu.
   B. Demikian undangan ini, sebelum dan sesudahnya kami mengucapkan terima kasih.
   C. Mengingat acara ini sangat penting, diharapkan Saudara mengutamakannya.
   D. Demikian undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian Rekan-rekan, kami mengucapkan terima kasih.
   E. Kami harapkan kehadiran Anda sesuai dengan waktu dan tempat yang sudah disiapkan.
                                                                                  13
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011

49. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!
            Cerpen hasil karya Rohana kini sudah puluhan jumlahnya. Ia ingin sekali dapat
    mendokumentasikan cerpen-cerpen itu dalam bentuk buku kumpulan cerpen. Namun ia sadar betul, bahwa
    untuk mewujudkan keinginannya memerlukan biaya yang tidak sedikit. Padahal ia tak memiliki uang lebih.
    Tiba-tiba guru bahasa Indonesia di sekolahnya yang mengetahui hal itu, mau membantu untuk mencarikan
    penerbit . Bagi Rohana, hal ini seperti…..

    Peribahasa yang sesuai untuk melengkapi paragraf di atas adalah…
   A. Bagai membandarkan air ke gunung
   B. Pucuk dicinta ulam tiba
   C. Besar pasak daripada tiang
   D. Tak ada rotan akar pun jadi
   E. Tak akan lari gunung dikejar

50. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama!
            Wien mulai tampak bernapas tersengal-sengal. Dahinya berkeringat. Sirna kecantikan dari
    wajahnya. Seolah-olah tampak olehku sesuatu naik mendekati kerongkongannya. Mulutnya ternganga.
    Lendir terjulur dari bibirnya, dan dia mengeluarkan suara, ”Uuaakk....”
            Pada sat itulah aku diuji sebesar apa cintaku kepadanya. Aku cepat-cepat menampungkan kedua
    telapak tanganku menadah di bawah mulutnya. Tercurahlah cairan ke dalam tanganku.
                                                                            ”Muntah” karya Hamsad Rangkuti

    Kalimat esai yang tepat untuk penggalan cerpen di atas adalah. . . .
    A. Pengarang punya daya humor yang tinggi berupa menguji rasa cinta melalui muntahnya kekasih yang
       menjijikkan.
    B. Gaya bercerita yang mengasyikkan membuat pembaca ingin mengikuti kisah selanjutnya.
    C. Permasalahan ”muntah” dan ”cinta” yang sederhana dikemas secara menarik, sehingga mampu
       mempermainkan perasaan pembaca.
    D. Ide yang dikemukakan terlalu sederhana, sehingga kurang begitu menarik untuk dikembangkan.
    E. ”Muntah” dan ”cinta” merupakan dua hal yang berbeda ditinjau dari nilai rasa, sehingga kurang tepat
       untuk digabungkan dalam satu cerita.




                                                   14
Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011




15

Contenu connexe

En vedette

To un 2015 bhs indonesia a
To un 2015 bhs indonesia aTo un 2015 bhs indonesia a
To un 2015 bhs indonesia a
Kasmadi Rais
 
Paket 1 Bahasa Indonesia
Paket 1 Bahasa IndonesiaPaket 1 Bahasa Indonesia
Paket 1 Bahasa Indonesia
Syafitri -
 
Bahasaindonesia
BahasaindonesiaBahasaindonesia
Bahasaindonesia
mbanarti
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET CTRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
Kasmadi Rais
 
Contoh soal b.ina paket 2
Contoh soal b.ina paket 2Contoh soal b.ina paket 2
Contoh soal b.ina paket 2
Irviana Rozi
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET DTRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
Kasmadi Rais
 
Bahasa indonesia-sma-2012-tryout
Bahasa indonesia-sma-2012-tryoutBahasa indonesia-sma-2012-tryout
Bahasa indonesia-sma-2012-tryout
chaplin212
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET ATRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
Kasmadi Rais
 
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
mardiyanto83
 
Ujian praktik bahasa indonesia
Ujian praktik bahasa indonesiaUjian praktik bahasa indonesia
Ujian praktik bahasa indonesia
Gusti Pradana
 
Big ix
Big ixBig ix
Big ix
henr1
 
soal tryout b.indonesia paket a
soal tryout b.indonesia paket asoal tryout b.indonesia paket a
soal tryout b.indonesia paket a
Kasmadi Rais
 
Contoh soal unsur instrinsik drama
Contoh soal unsur instrinsik dramaContoh soal unsur instrinsik drama
Contoh soal unsur instrinsik drama
Young Mikachu
 

En vedette (19)

To un 2015 bhs indonesia a
To un 2015 bhs indonesia aTo un 2015 bhs indonesia a
To un 2015 bhs indonesia a
 
Membaca Tabel, Grafik dan Bagan
Membaca Tabel, Grafik dan BaganMembaca Tabel, Grafik dan Bagan
Membaca Tabel, Grafik dan Bagan
 
Paket 1 Bahasa Indonesia
Paket 1 Bahasa IndonesiaPaket 1 Bahasa Indonesia
Paket 1 Bahasa Indonesia
 
angkatan pujangga baru
angkatan pujangga baru angkatan pujangga baru
angkatan pujangga baru
 
Bahasaindonesia
BahasaindonesiaBahasaindonesia
Bahasaindonesia
 
Sastra angkatan pujangga baru
Sastra angkatan pujangga baruSastra angkatan pujangga baru
Sastra angkatan pujangga baru
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET CTRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET C
 
Contoh soal b.ina paket 2
Contoh soal b.ina paket 2Contoh soal b.ina paket 2
Contoh soal b.ina paket 2
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET DTRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET D
 
Bahasa indonesia-sma-2012-tryout
Bahasa indonesia-sma-2012-tryoutBahasa indonesia-sma-2012-tryout
Bahasa indonesia-sma-2012-tryout
 
Contoh soal proposal
Contoh soal proposalContoh soal proposal
Contoh soal proposal
 
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET ATRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
TRYOUT 4 BHS INDONESIA PAKET A
 
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
Kunci jawaban soal un b. indonesia smp paket 1
 
[141401073] TUGAS PBK
[141401073] TUGAS PBK[141401073] TUGAS PBK
[141401073] TUGAS PBK
 
Ujian praktik bahasa indonesia
Ujian praktik bahasa indonesiaUjian praktik bahasa indonesia
Ujian praktik bahasa indonesia
 
Big ix
Big ixBig ix
Big ix
 
soal tryout b.indonesia paket a
soal tryout b.indonesia paket asoal tryout b.indonesia paket a
soal tryout b.indonesia paket a
 
Bahasa indonesia
Bahasa indonesiaBahasa indonesia
Bahasa indonesia
 
Contoh soal unsur instrinsik drama
Contoh soal unsur instrinsik dramaContoh soal unsur instrinsik drama
Contoh soal unsur instrinsik drama
 

Similaire à Soal try out 1 banjar 2011 (13)

Daftar Riwayat Hidup = Ropi Benfani
Daftar Riwayat Hidup = Ropi BenfaniDaftar Riwayat Hidup = Ropi Benfani
Daftar Riwayat Hidup = Ropi Benfani
 
Daftar Riwayat Hidup = Rosepetris
Daftar Riwayat Hidup = RosepetrisDaftar Riwayat Hidup = Rosepetris
Daftar Riwayat Hidup = Rosepetris
 
Materi pak sapodo bertoes (18 oktober 2016)
Materi pak sapodo bertoes (18 oktober 2016)Materi pak sapodo bertoes (18 oktober 2016)
Materi pak sapodo bertoes (18 oktober 2016)
 
3
 3 3
3
 
Daftar Riwayat Hidup = Ifnindria
Daftar Riwayat Hidup = IfnindriaDaftar Riwayat Hidup = Ifnindria
Daftar Riwayat Hidup = Ifnindria
 
Paket 3 pred 3 smp b
Paket 3 pred 3 smp bPaket 3 pred 3 smp b
Paket 3 pred 3 smp b
 
Soal satap
Soal satapSoal satap
Soal satap
 
Propil sekolah
Propil sekolahPropil sekolah
Propil sekolah
 
Un sd b ind
Un sd b indUn sd b ind
Un sd b ind
 
master soal ips sd 2020 paket 2 (1)
master soal ips sd 2020 paket 2 (1)master soal ips sd 2020 paket 2 (1)
master soal ips sd 2020 paket 2 (1)
 
Surat keterangan
Surat keteranganSurat keterangan
Surat keterangan
 
master soal ips paket I
master soal ips paket Imaster soal ips paket I
master soal ips paket I
 
Kacang Bali
Kacang BaliKacang Bali
Kacang Bali
 

Plus de mbanarti (20)

Menulis artikel
Menulis artikelMenulis artikel
Menulis artikel
 
Kata-Kata Mutiara
Kata-Kata MutiaraKata-Kata Mutiara
Kata-Kata Mutiara
 
Nilai ujian praktik bahasa indonesia 2011
Nilai ujian praktik bahasa indonesia 2011Nilai ujian praktik bahasa indonesia 2011
Nilai ujian praktik bahasa indonesia 2011
 
Nilai Ujian Praktik Bahasa Indonesia 2011
Nilai Ujian Praktik Bahasa Indonesia 2011Nilai Ujian Praktik Bahasa Indonesia 2011
Nilai Ujian Praktik Bahasa Indonesia 2011
 
Nilai ujian praktik Bahasa Indonesia 2011
Nilai ujian praktik  Bahasa Indonesia  2011 Nilai ujian praktik  Bahasa Indonesia  2011
Nilai ujian praktik Bahasa Indonesia 2011
 
Gizi remaja
Gizi remajaGizi remaja
Gizi remaja
 
NAPZA
NAPZANAPZA
NAPZA
 
HIV & AIDS
HIV & AIDSHIV & AIDS
HIV & AIDS
 
Gurindam dua belas
Gurindam dua belasGurindam dua belas
Gurindam dua belas
 
Infeksi Menular Seksual (IMS)
Infeksi Menular Seksual  (IMS)Infeksi Menular Seksual  (IMS)
Infeksi Menular Seksual (IMS)
 
Gaya Sehat Remaja
Gaya Sehat  Remaja Gaya Sehat  Remaja
Gaya Sehat Remaja
 
Sastra Melayu Klasik
Sastra  Melayu KlasikSastra  Melayu Klasik
Sastra Melayu Klasik
 
Kata-Kata Mutiara
Kata-Kata Mutiara Kata-Kata Mutiara
Kata-Kata Mutiara
 
Sastra melayu-klasik
Sastra melayu-klasikSastra melayu-klasik
Sastra melayu-klasik
 
Soaltryoutbahasaindoensiasma 2010
Soaltryoutbahasaindoensiasma 2010Soaltryoutbahasaindoensiasma 2010
Soaltryoutbahasaindoensiasma 2010
 
Tutorial wondershare quiz creator
Tutorial wondershare quiz creatorTutorial wondershare quiz creator
Tutorial wondershare quiz creator
 
Frasa, peribahasa, majas
Frasa, peribahasa, majasFrasa, peribahasa, majas
Frasa, peribahasa, majas
 
15 intrinsik cerpen
15 intrinsik cerpen15 intrinsik cerpen
15 intrinsik cerpen
 
Soal try out 1 banjar 2011
Soal try out 1 banjar 2011Soal try out 1 banjar 2011
Soal try out 1 banjar 2011
 
Bahasa baku
Bahasa bakuBahasa baku
Bahasa baku
 

Soal try out 1 banjar 2011

  • 1. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 PEMERINTAH KABUPATEN BANJARNEGARA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA SMA NEGERI 1 BANJARNEGARA Jln. Letjend Soeprapto 93A Telp. (0286) 591293 Banjarnegara Jawa Tengah 53415 E-mail: info@sman1-bna.sch.id.yahoo.com Website: www.sman1 mail: www.sman1-bna.sch.id SOAL TRY OUT 1 TAHUN PELAJARAN 2010/ 2011 B Mata Pelajaran LEMBAR SOAL : Bahasa Indonesia Kelas/ Program : XII IPA/ IPS Waktu : Pukul 14.00 – 16.00 WIB Hari/ Tanggal : Senin, 24 Januari 2011 Pilihlah salah satu jawaban yang benar! Tabel berikut untuk soal nomor 1 dan 2 Penjualan Susu Anak Tahun 20 2010 TOPAZ BANJARNEGARA Jenis Januari Februari Maret April Mei Juni Juli NUTRILON 230 250 265 260 272 279 300 BEBELAC 125 133 155 170 200 207 210 DANCOW 300 315 310 375 370 380 385 BENDERA 315 320 335 374 380 383 396 SGM 225 230 247 249 250 300 320 MORINAGA 75 80 83 87 90 93 97 LAINNYA 70 75 74 75 66 69 79 1. Pernyataan yang sesuai dengan isi tabel tersebut adalah … A. Penjualan susu Dancow pada bulan Februari 2010 mengalami peningkatan pada bulan berikutnya berikutnya. B. Jenis susu Morinaga lebih banyak diminati dari jenis susu Nutrilon. C. Penjualan jenis susu SGM pada bulan April 2010 mengalami penurunan pada bulan berikutnya engalami berikutnya. D. Jumlah susu anak yang terjual pada tahun 2010 selalu meningkat. su E. Penjualan susu Bebelac dari bulan Januari s.d. Juli 2010 mengalami peningkatan. 2. Simpulan isi tabel tersebut adalah … A. Penjualan susu anak tahun 2010 menghasilkan pajak yang tinggi. B. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak merek lain lain. C. Penjualan susu anak tahun 2010 semakin lama semakin menurun. D. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak merk Bendera dibandingkan merk lainnya lainnya. E. Masyarakat lebih suka mengkonsumsi susu anak yang harganya murah. 3. Cermati paragraf analogi berikut! Sebuah pedati berjalan menuju suatu tempat, rodanya akan berputar sesuai arah tersebut. Rodanya akan mennempuh jalan yang keadaannya beragam. Ada jalan yang lurus mulus, ada yang berbelok berbelok-belok, berlobang-lobang. Ada yang becek, penuh batu kerikil. Bila melewati jalan yang kondisinya bagus, pedati lobang. melewati akan melaju tenang. Akan tetapi bila menempuh jalan yang kondisinya buruk tentu memerlukan kehati kehati-hatian agar jalan pedati tidak oleng dan jangan sampai celaka dan kondisi roda haruslah kuat pula supaya tidak pata patah 1
  • 2. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 sebelum sampai ditujuan dengan selamat. Begitu pula kehidupan yang dilalui oleh manusia. Adakalanya lancar berhasil ada pula yang sulit penuh cobaan dan masalah yang memerlukan kesabaran dan kekuatan hati.Apakah seseorang akan berputus asa?sangat bergantung pada kekuatan dan ketegaran hatinya…. Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragrapf yang rumpang dari paragraph analogi tersebut adalah…. A. Hidup ini pada dasarnya tidak selalu mudah, bagus, atau lancer, tetapi ada yang mendapatkan berbagai cobaan atau rintangan. B. Jadi kehidupan manusia itu ibarat perputaran roda pedati menuju suatu tempat dengan beragam kondisi jalan yang ditempuhnya. C. Dengan demikian kita manusia akan diuji kesabaran, kekuatan kita dengan berbagai cobaan dan memerlukan berbagai cara untuk mengatasi. D. Jadi manusia dan roda perlu perhatian supaya dapat menempuh jalan yang mulus penuh rintangan dan kendala yang dapat mencelakakan. E. Akhirnya manusia mengetahui apa yang harus dilakukannya agar apa yang dicapainya dapat diraihnya tanpa rintangan dan selamat. 4. Cermati paragraf generalisasi berikut! Sejak bulan Juli sampai akhir Agustus, penduduk Kecamatan Sambi disibukkan dengan berbagai pertandingan dan kegiatan seni. Di Desa Candi diadakan pertandingan bola voli, di desa Sumber ada pertandingan futsal. Di berbagai desa diselenggarakan tari tradisional dan modern. Di lapangan kecamatan, pada awal Agustus diadakan bazar dan pasar murah. Kegiatan seperti ini selalu terjadi setiap tahun dan akan mencapai puncaknya pada sekitar akhir Agustus sebagai malam gembira .... Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf generalisasi tersebut adalah ... A. Penduduk Kecamatan Sambi hanya berolahraga dan mengadakan kegiatan pada bulan Juli-Agustus B. Bazar dan pasar murah di Kecamatan Sambi selalu diadakan pada awal bulan Agustus setiap tahun C. Jadi, kegiatan pertandingan olahraga, seni, bazar, dan pasar murah itu diadakan dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan RI D. Acara puncak malam gembira memperingati HUT Kemerdekaan RI diisi dengan aneka tari tradisional dan modern E. Pada malam puncak peringatan Kemerdekaan RI diadakan pembagian hadiah bagi para pemenang lomba 5. Bacalah iklan lowongan pekerjaan dengan saksama! TANTANGAN KARIR Syarat : Sarjana Akutansi Pengalaman minimal 2 tahun Domisili JAKARTA Lamaran ke PT Angkasa Jaya Jalan Gerilya No. 25 Jakarta Selatan Pembukaan surat lamaran kerja yang paling tepat berkaitan iklan di atas adalah ….. A. Bersama ini saya melamar pekerjaan sesuai dengan yang bapak iklankan B. Dengan ini saya mengajukan lamaran kerja sesuai dengan yang bapak iklankan C. Berdasarkan lowongan kerja yang bapak iklankan untuk tenaga administasi dengan ini saya mengajukan lamaran untuk mengisi lowongan tersebut D. Berdasarkan iklan yang Bapak beritahukan saya bermaksud melamar pekerjaan E. Sesuai dengan iklan yang bapak tawarkan dengan ini saya bermaksud 2
  • 3. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 6. Identitas pelamar yang penulisannya tepat sesuai dengan iklan tersebut adalah ... A. Nama : Novi Sulasmi Tempat, tanggal lahir : Jakarta, 18 Januari 1987 Pendidikan : S1 Alamat : Jalan Paninggaran III/ 31 Jakarta Selatan B. nama : Novi Sulasmi tempat, tanggal lahir : Jakarta, 18 Januari 1987 pendidikan : S-1 alamat : Jalan Paninggaran III/ 31 Jakarta Selatan C. nama : novi sulasmi tempat, tanggal lahir : jakarta, 18 Januari 1987 pendidikan : S-1 Alamat : jalan paninggaran III/ 31 jakarta selatan D. nama : Novi Sulasmi tempat, tanggal lahir : Jakarta, 18 Januari 1987 pendidikan : SMA alamat : Jalan Paninggaran III/ 31 Jakarta Selatan E. Nama : Novi Sulasmi Tempat, tanggal lahir : Jakarta, 18 Januari 1987 Pendidikan : SMA Alamat : Jalan Paninggaran III/ 31 Jakarta Selatan Bacalah paragraf berikut! 7. Sepuluh tahun yang lalu hutan bakau dibabat habis-habisan. Lahan bekas hutan bakau itu disulap menjadi tambak-tambak udang windu. Memang, pada waktu itu pengusaha udang windu memperoleh keuntungan besar karena harganya sangat mahal di luar negeri. Akan tetapi, setelah barang dagangan itu tidak laku di pasaran internasional, para pengusaha kembali ke kota, meninggalkan kerusakan lingkungan. Laut tercemar karena hutan bakau yang menyaring limbah yang masuk ke laut tidak tidak ada lagi. Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah … A. Sekarang, puluhan ribu nelayan sulit menghidupi keluarganya karena tak ada ikan yang dapat ditangkap di tepi pantai. B. Sekarang , nelayan tinggal mengambil sampah yang ada di laut agar ikan kembali berkembang. C. Seandainya para penggusaha lebih bijak tidak akan terjadi hal tersebut. D. Para nelayan seharusnya perihatin dan lebih hati-hati dalam menjaga laut. E. Jadi, kita lah yang seharusnya peduli dengan lingkungan dan ulah para pengusaha yang tidak bijak. Cermati paragraf di bawah ini untuk soal 8 s.d. 10! (1) Beberapa waktu lalu, perdebatan tentang dehumanisasi pendidikan sangat marak. (2) Hal ini dipicu oleh komentar Mendiknas tentang terjadinya deumanisasi pendidikan di Indonesia. (3) Penyebabnya adalah pendidikan selama ini hanya diorientasikan untuk mengejar pertumbuhan ekonomi. (4) Orientasi demikian, jelas hanya akan mendudukkan pendidikan sebagai objek atau subordinasi dari pembangunan ekonomi. (5) Oleh sebab itulah, pendidikan mengalami degradasi nilai. 3
  • 4. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 8. Ide pokok paragraf tersebut adalah . . . A. Pendidikan di indonesia hanya diorientasikan pada pertumbuhan ekonomi. B. Pendidikan sebagai objek atau subordinasi dari pertumbuhan ekonomi. C. Semangat dasar, filsafat, dan raison detre pendidikan harus disesuaikan dengan kebijakan ekonomi. D. Perdebatan tentang dehumanisasi pendidikan sangat menarik. E. Pendidikan mengalami degradasi. 9. Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor . . . A. (5) B. (4) C. (3) D. (2) E. (1) 10. Kalimat penjelas yang tidak mendukung kalimat utama adalah . . . A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) E. (5) 11. Usianya saat itu baru 32 tahun. Postur tbuhnya kecil, jenius, dan pembawaannya sungguh enerjik. Yang paling membanggakan, orang yang membuat decak kagum para ilmuan dunia itu adalah tulen orang Indonesia. Dialah Prof. Dr. Bachruddin Jusuf Habibie, penemu teori Habibie yang dalam dunia penerbangan crack progression. Keteladanan atau kemenarikan tokoh dari biografi tersebut adalah . . . A. Usia Habibie baru 32 tahun, tetapi dia mengagumi ilmuwan dunia. B. Habibie menjadi kebanggaan dunia karena pembawaannya sangat enerjik. C. Habibie baru berusia 32 tahun, maka postur tubuhnya kecil. D. Saat berusia 32 tahun, habibie berhasil menemukan crack progression. E. Meskipun postur tubuh habibie kecil, dia berhasil menemukan teori baru dalam dunia penerbangan. Cermati teks berikut untuk soal nomor 12 s.d. 14! (1) Upaya-upaya pemerintah melestarikan budaya tradisional perlu dilakukan di tengah serbuan budaya modern dari luar. (2) Hal ini dilakukan karena kurang ketertarikannya masyarakat Indonesia terutama generasi muda untuk melestarikan. (3) Selain itu, seiring dengan perkembangan zaman modern, produk budaya bukanlah milik kolektif seperti ketika masa agraris, melainkan milik individualis atau sekelompok etnis. (4) Segala produk budaya, baik termasuk kesenian kontemporer maupun tradisional diberi cap milik individu atau sekelompok masyarakat, bahkan sebuah bangsa. (5) Nah, ketika masyarakat kita lalai memberi cap tersebut pada produk budaya sendiri, terjadilah pencurian budaya oleh bangsa lain yang kemudian diklaim sebagai produk budaya bangsa tersebut. (6) Prof. Dr. Edi Sedyawati, mantan Dirjen Kebudayaan, dalam suatu acara budaya di Jakarta mengatakan bahwa harus ada perlindungan budaya yang lebih jelas berupa undang-undang yang khusus untuk perlindungan karya budaya tradisional. (7) Keanekaragaman budaya Indonesia yang terdiri dari ribuan etnis itu harus bisa dipatenkan agar tidak dicuri oleh bangsa luar untuk kepentingan sendiri. 12. Bagaimana upaya agar budaya tradisional kita tidak dicuri oleh bangsa luar untuk kepentingan sendiri? Jawaban pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf adalah ... A. Budaya Indonesia yang terdiri dari ribuan etnis itu harus dijaga dengan baik dengan cara mencintai budaya sendiri daripada budaya luar. B. Dengan mengikuti perkembangan zaman modern tanpa melupakan makna dari budaya tradisional itu sendiri sehingga kita merasa memiliki. C. Segala produk budaya, baik termasuk kesenian kontemporer maupun tradisional diberi cap sekelompok masyarakat atau sebuah bangsa. 4
  • 5. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 D. Menanamkan rasa ketertarikannya masyarakat Indonesia, terutama generasi muda untuk pelestarian budaya tradisonal. E. Harus ada perlindungan budaya yang lebih jelas berupa undang-undang yang khusus untuk perlindungan karya budaya tradisional. 13. Mengapa pemerintah perlu melakukan upaya-upaya pelestarian budaya tradisional? Jawaban pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf adalah … A. Karena kalau tidak dilestarikan akan diakui oleh bangsa lain sebagai produk budaya bangsa tersebut. B. Karena seiring dengan perkembangan zaman modern, produk budaya bukanlah milik kolektif, melainkan milik individu atau sekelompok masyarakat. C. Karena kurang tertariknya masyarakat terutama generasi muda untuk melestarikannya. D. Karena agar tidak dicuri oleh bangsa lain untuk kepentingan bangsa tersebut. E. Karena pelestarian budaya merupakan bentuk perlindungan karya budaya tradisional. 14. Kalimat fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor ... . A. (6) B. (5) C. (4) D. (3) E. (2) 15. Bacalah paragraf di bawah ini ! (1) Tahun 2010, total anggaran pariwisata adalah Rp 1,08 trilliun. (2) Sasaran promosi wisata difokuskan pada sebelas pasar utama pariwisata. (3) Pemerintah akan melakukan promosi ke Perancis, Belanda, Inggris, Jerman, Rusia, Jepang, Singapura, Australia, Korea, Malaysia dan China. (4) Keterbatasan anggaran tidak memungkinkan promosi wisata ke seluruh negara. (5) Oleh karena itu, pemerintah fokus untuk memasarkan pariwisata ke negara-negara yang merupakan pasar utama. Simpulan paragraf tersebut adalah kalimat nomor ... . A. pertama B. kedua C. ketiga D. keempat E. kelima 16. Manuver politik Zanubah Arifah Chafsoh (Yenny Wahid) yang mendeklarasikan koalisi dengan PDI-P di Surabaya, Jawa Timur, dinilai sebagai sikap pribadi. Fungsionalis PKB pro Gus Dur beranggapan langkah itu bukan merupakan keputusan institusi. Makna kata koalisi pada teks bacaan di atas ialah …. A. kerjasama antara beberapa partai B. gerakan yang tangkas dan cepat C. petunjuk praktis tentang sesuatu hal D. perubahan berdasarkan data yang ada E. mengenai ketatanegaraan 17. Bacalah kutipan tajuk rencana berikut ini! Subsidi tidak selalu jelek. Yang tidak kita inginkan adalah subsidi harga (price subsidy) seperti pada BBM ini, sebab penikmat terbesar subsidi adalah golongan berpunya. Bahkan subsidi harga BBM ini hanya dinikmati 7% dari 38 juta penduduk miskin. Seharusnya adalah subsidi langsung (direct subsidy) kepada rakyat dalam bentuk program- program terpadu untuk meningkatkan kualitas hidup seperti kesehatan dan pendidikan. (Sumber: Suara Merdeka Agustus 2010) Opini penulis dalam teks tajuk rencana di atas yang tepat adalah ... A. Subsidi BBM sudah dinikmati oleh kalangan menengah dan atas. 5
  • 6. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 B. Subsidi BBM sudah tepat sasaran yaitu kalangan menengah dan atas. C. Subsidi BBM belum disediakan untuk kalangan menengah dan atas. D. Subsidi BBM seharusnya diberikan kepada rakyat dalam bentuk uang. E. Subsidi BBM seharusnya langsung kepada rakyat dalam program terpadu. Bacalah kutipan hikayat berikut dengan saksama ! Tersebut pula perkataan Raja Tunggal ingin melanjutkan pelayarannya ke Teluk Serai Tambang untuk menangkap Raja Pertukal serta ke negeri Bandan untuk menghadap Raja Sianggerai. Nahkoda Bahar disuruhnya membawa perahu Raja Badurai Putih ke Tiku Pariaman. Sesampai di negeri Tiku Pariaman, Nahkoda Bahar berbuat khianat. Dikatakannya bahwa Raja Tunggal dibunuh oleh Raja Badurai Putih.Sebelum mangkat, ia berwasiat supaya Nahkoda Bahar menjadi Raja dalam negeri dan kawin dengan Putri Gondah Gandariah.Ia juga mengabarkan bahwa ialah yang membunuh Raja Badurai Putih dan membawa kapalnya kemari. 18. Amanat yang sesuai dengan kutipan hikayat tersebut adalah …. A. Hindarilah perbuatan yang tercela B. Janganlah menjadi seorang pengkianat C. Hendaknya menangkap seseorang sesuai dengan bukti D. Kita harus taat atas perintah atasan E. Membunuh adalah perbuatan yang tidak baik. Teks berikut untuk soal nomor 19 dan 20 Bacalah kutipan hikayat berikut dengan saksama ! Selang beberapa lamanya, Kemala Al- Arifin dan istri pun sampailah di dalam negeri lalu menghadap baginda di istana. Semua orang tercengang melihat rupa Dang Seng Arif Laksana yang seperti bidadari dari surga, sangat cantik. Raja Muda, Bendahara, Toh menteri, Temanggung, dan Tuan Kadi masing – masing berdoa supaya Kemala Al – Arifin mati atau kena suatu bencana supaya mereka boleh meminang istrinya.Niat yang jahat timbul di hati Raja. Pada suatu hari Raja berpura – pura uzur dan meminta Kemala Al – Arifin pergi mencari obatnya, hati musang berjanggut. Raja juga mengancam akan membunuhnya kalau ia gagal. Dengan hati yang masygul, Kemala Al – Arifin pulang ke rumahnya. Dang Seng Ari Laksana menyabarkan hati suaminya. 19. Isi kutipan hikayat Melayu Klasik tersebut adalah …. A. Semua orang tercengang melihat kecantikan Dang Seng Ari Laksana B. Raja berniat jahat karena ingin mengambil istri orang. C. Dang Seng Ari Laksana adalah istri yang setia. D. Kemala Al – Arifin seorang abdi raja yang pemberani. E. Raja berpura – pura sakit dan memerlukan obat 20. Nilai moral yang terkandung dalam kutipan hikayat tersebut adalah …. A. Seorang istri harus bisa menjaga kehormatannya. B. Seorang raja harus melindungi rakyatnya. C. Seseorang tidak boleh merasa iri terhadap keberuntungan orang lain. D. Sifat sabar dan setia perlu dimiliki seorang istri. E. Sebagai abdi kerajaan harus mencarikan obat untuk rajanya . 21. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama! Setelah sampai waktunya diadakan pemeriksaan, ternyata rencanaku mendapat pilihan utama dan mendapat hadiah pertama gagal. Setelah kubaca surat kabar, akhirnya nama pemenangnya diumumkan, yaitu aku. Itu hanya sekelumit saja. Tanpa komentar apa – apa, akhirnya panitia sayembara memutuskan hadiah pertama jatuh kepada ( lalu disebut nama pemenang ). Tapi, untuk menyebut namaku, Samsudin Jaya, salah cetak pula menjadi Alaudin Absah, padahal keinginan yang paling utama dari seluruh kerja 6
  • 7. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 kerasku adalah “ Aku ingin terkenal ke seluruh dunia, setidak – tidaknya ke seluruh Indonesia”.Sayang, aku tidak juga dikenal orang. Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam kutipan cerpen di atas adalah …. A. orang pertama pelaku utama B. orang pertama pelaku sampingan C. orang ketiga serbatahu D. orang ketiga pelaku utama E. orang ketiga terfoku Teks berikut untuk soal nomor 22 s.d. 24 Cermati penggalan novel berikut! (1) Selalu saja napasku tiba-tiba terasa sesak. (2) Sudut-sudut mataku terasa hangat berair. (3) Setiap kali aku terkenang pesan ibu. (4) Pesan berisi permintaan yang beliau ucapkan dengan terbata-bata. (5) Tubuh ringkih terbujur lunglai tanpa daya di atas pembaringannya. (6) Dalam kondisi sekarat. ”Air Pembenci”, H. Bainie Basri, Horison – Edisi II 2007 22. Pembuktian watak tokoh aku, sayang kepada ibu terdapat pada kalimat nomor … . A. (1), (2), dan (3) B. (1), (3), dan (6) C. (2), (4), dan (5) D. (3), (4), dan (6) E. (4), (5), dan (6) 23. Pendeskripsian watak tokoh yang digunakan pengarang adalah melalui .... A. pikiran tokoh B. lingkungan tokoh C. pandangan tokoh D. perbuatan tokoh E. fisik tokoh 24. Penyebab konflik yang sesuai dengan kutipan di atas adalah …. A. ibu yang sedang sekarat. B. pesan ibu sebelum meninggal C. pesan ibu sebelum pergi D. terkenang wajah ibu E. terbayang wajah ringkih Bacalah naskah drama berikut dengan saksama ! Mak Asiah : “Hamid! Rupanya kekuatanku kembali sedikit.” Hamid : “Lebih baik ibu diam dahulu, ibu terlalu payah!” Mak Asiah : “Ibu hendak berbicara denganmu, penting sekali, Nak!” Kekuatan ibu dikembalikan Tuhan untuk menyampaikan pembicaraan ini kepadamu.” Hamid : “Tidak Ibu!” Mak Asiah : “Sebagai seorang yang telah lama hidup, ibu telah mengeta- hui suatu rahasia pada dirimu. Hamid : “Rahasia apa Ibu?” Mak Asih : “Engkau cinta pada Zainab!” 25. Masalah yang terdapat dalam kutipan naskah drama tersebut adalah ... A. tidak kuasa mengungkapkan isi hati kepada anaknya B. tidak mau menerima kehendak ibu C. ketidakterbukaan Hamid terhadap ibu 7
  • 8. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 D. percintaan anak yang tidak mendapat sambutan E. ketidaksepahaman akan pendamping 26. Cermati teks gurindam berikut ! Kalau kita rajin belajar Banyak ilmu dapat dikejar Maksud isi gurindam tersebut adalah ... A. Belajarlah dengan rajin agar ilmu terus bertambah. B. Setiap orang harus disadarkan bahwa rajin pangkal pandai. C. Belajar rajin merupakan kunci sukses meraih keberhasilan hidup. D. Seseorang akan memeroleh banyak ilmu jika mau belajar dengan rajin. E. Seorang siswa akan mendapat ilmu seperti yang diharapkan jika rajin belajar. Untuk soal 27 – 29 bacalah puisi berikut! Tuhan, Kita Begitu Dekat Tuhan Kita begitu dekat Seperti api dengan panas Aku panas dalam apimu Tuhan Kita begitu dekat Seperti kain dengan kapas Aku kapas dalam kainmu Tuhan Kita begitu dekat Seperti angin dengan arahnya Kita begitu dekat Dalam gelap Kini nyala Pada lampu padam-Mu 27. Makna kata dalam puisi pada bait terakhir, melambangkan.... A. ampunan Tuhan B. hukuman Tuhan C. hidayah Tuhan D. peringatan Tuhan E. kebesaran Tuhan 28. Maksud yang terungkap dalam puisi tersebut adalah penyair .... A. memberikan perumpamaan bahwa hidup ini bagai api, kain, dan angin B. menggambarkan bahwa dalam hidup ini terjadi berbagai peristiwa C. merasa hidupnya tenang karena dia selalau dekat dengan Tuhan D. ketika hidupnya sedang menderita merasa diterangi cahaya E. dengan Tuhannya sangat dekat dalam penderitaan 8
  • 9. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 29. Suana yang tergambarkan dalam puisi tersebut adalah . . . . A. khusuk B. gembira C. damai D. sunyi E. tenteram 30. Bacalah dengan saksama penggalan esai di bawah ini ! Bila kita jujur, tidaklah mudah menemukan relevansi objektif. Sumpah Pemuda 1928 dengan situasi – kondisi pemuda pemudi zaman elektonika sekarang , yang di tahun 2010 masih cita –cita dan obsesi kini sumua menjadi barang sehari- hari yang nyata. Sementara itu zaman dan persoalan sudah lain, pelaku – pelakunya pun jauh berbeda dalam hampir segala dimensi. Di tahun 1945 – 1950 sekian ratus ribu pasang mata lelaki” keras” yang tahan derita masih melelhkan air mata hanya memandang sehelai kain merah putih pelan-pelan naik pada batang bambu. Kini para muda-mudi mengikuti upacara kenaikan bendera dengan hati dingin, acuh tak acuh, bahkan bersendau gurau. Isi penggalan esai tersebut adalah …. A. Keadaan yang jauh berbeda antara generasi 1945 dengan generasi sekarang dalam hal patriotisme. B. Pemuda-pemudi masa sekarang semakin berkurang rasa patriotisme dan nasionalismenya. C. Perubahan terus menerus terjadi dalam hidup generasi kita, baik situasi, kondisi, perilaku, hingga rasa nasionalisme. D. Perlu upaya mengembalikan nilai-nilai Sumpah Pemuda tahun 1928 di kalangan generasi muda. E. Upaya penanaman nilai-nilai Sumpah Pemuda menjadi tugas terus menerus dilestarikan. 31. Perhatikan paragraf berikut! Pola pertumbuhan berat badan bayi dan panjang badan bayi digambarkan dalam kurva pertumbuhan. Rentang pada kurva pertumbuhan mulai 5% sampai 9%.Bayi masih dikatakan normal … bayi berada dalam kurva tersebut… bila berada di luar kurva, baik lebih rendah maupun lebih tinggi, tidak bisa otomatis dinilai ada kelainan. Kata penghubung yang tepat untuk melengkapi paragraph tersebut adalah …. A. karena, namun B. bila, namun C. andaikan, jadi D. ketika, daripada E. sampai, bila 32. Perhatikan teks berikut! Pada dasarnya ada dua jenis kritik sastra, yaitu kritik sastra intrinsik dan kritik sastra ekstrinsik. Kritik sastra intrinsik menganalisis karya berdasarkan bentu dan gayanya secara komplek. Penulisan kata serapan dalam kutipan di atas tidak sesuai dengan EYD. Perbaikan penulisan kata serapan yang sesuai EYD adalah …. A. kritik, ekstrinsik, komplek B. kritiks, ekstrinsik, kompleks C. keritik,ekstrinsik, komplek D. kritik, ekstrinsik, kompleks E. keritik, ekstrinsik, komplek 33. Bagi photografer professional, kwalitas adalah segalanya. Kekurangan kamera digital, beberapa waktu lalu terutama berasal dari kecilnya resolusi yang dihasilkan. Dua megapixel saja tidaklah cukup bagi kalangan professional. Kekurangan lain dari kamera digital adalah terjadinya pembesaran panjang lensa dari 1,3 sampai 1,5 kali. Misalnya, sudut lebar yang berukuran 20 mm akan menjadi 30 mm. hal tersebut jelas akan memberi kesulitan photographer landscape atau pawarta photo yang sering menggunakan lensa jenis ini. 9
  • 10. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 Penulisan kata baku yang tepat dalam paragraf tersebut adalah……… A. potografer, professional, kualitas, poto, megafiksel B. photografer, fropesional, kualitas, potho, megafiksel C. fotografer, profesional, kualitas, megafiksel, foto D. fotographer, profesonal, kualitas, photo,megafiksel E. photographer, profesional, kwalitas, foto, megafiksel 34. Sungai di daerah perkotaan sudah tidak sehat lagi karena… oleh limbah dari pabrik. Kebanyakan …tersebut berupa lapisan minyak dan logam berat . Karena itu, tingkat…sungai di daerah perkotaan sudah pada ambang batas membahayakan. Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat di atas adalah…. A. tercemar, pencemaran, pencemaran B. dicemari, cemaran, kecemaran C. tercemari, pencemar, pencemaran D. tercemar, pencemaran, kecemaran E. dicemari, pencemaran, kecemaran 35. Perpustakaan Kolbuher berukuran 4 x 6 meter. …. Kalau pagi ruangan itu memperoleh sinar matahari. Jendela itu dibuka sepanjang hari kecuali jika turun hujan. Di keempat sisi tembok berdiri rak buku yang terbuat dari kayu, berpetak-petak dan penuh dengan buku hingga ke langit-langit. Bahkan di lantai depan rak buku itu pun bergeletakkan buku yang tidak termuat dalam rak. Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang di atas adalah . . . A. Jendelanya terbuat dari kayu jati B. Jendelanya kokoh dan tampak indah C. Jendelanya menghadap ke barat D. Jendelanya menghadap ke timur. E. Jendela dan pintu berdekatan. 36. Cermati teks berikut ! Hampir semua pelosok Mentawai …. Di tempat masih terdapat hutan purba yang …. Hutan ini menyimpan ratusan jenis flora dan fauna. Hutan Mentawai juga menyimpan anggrek dan aneka jenis fauna yang hanya terdapat di Mentawai. Si amang kerdil, lutung Mentawai, dan beruk Simakobu . Binatang- binatang itu …. Bagian rumpang dalam paragraf deskripsi tersebut dapat dilengkapi dengan frasa . . . . A. sangat indah, sangat lebat, sangat langka B. sangat indah, sangat curam, sangat menarik C. sangat bagus, sangat lebat, sangat menarik D. sangat indah, sangat curam, sangat menarik E. sangat memesona, sangat lebat, lucu sekali 37. PU : … PK : Christian Gonzales adalah pemain sepak bola K : Christian Gonzales harus mengikuti tes doping Premis umum untuk melengkapi penalaran tersebut adalah …. A. Setiap pemain sepak bola wajib mengikuti tes doping B. Setiap pemain sepak bola harus mengikuti tes doping C. Seorang pemain sepak bola wajib mengikuti tes doping D. Setiap pemain sepak bola biasanya harus mengikuti tes doping E. Seorang pemain sepak bola seperti Kristian Gonzales seharusnya mengikuti tes doping 10
  • 11. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 38. Cermatilah paragraf narasi berikut! Anjing meronta. Kali ini si anjing berlaku tak seperti biasanya. Tatkala sang majikan mendekatinya, sontak anjing itu mencabik kuat tangan tuan konglomerat hingga terkoyak dan berdarah. …, nafsu makannya timbul kembali. Sementara di sela jerit kesakitannya, ingatan tuan konglomerat tentang pengemis tua yang pernah menemuinya hadir kembali. Bayu Aji Wisnugroho, Anjing Tuan Konglomerat Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang paragraf tersebut adalah …. A. Lantas si anjing menggelepar dan mati B. Lantas si anjing dipukulnya C. Lantas si anjing menjilati darah itu D. Lantas si anjing menginjak-injak darah E. Lantas si anjing menggonggong kuat 39. Perhatikan kalimat-kalimat berikut! (1) Setelah bertemu buku yang dimaksud, periksalah daftar isi buku untuk mengetahui kesesuaian materi atau masalah yang ditulis dalam buku dengan yang Anda inginkan. (2) Jika Anda membeli buku di toko buku, carilah kelompok buku yang Anda cari. (3) Bayarlah harga buku kepada kasir. (4) Carilah judul buku dengan pengarang yang sesuai dengan kebutuhan Anda di kelompok buku tersebut. (5) Setelah Anda yakin bahwa buku sesuai dengan kebutuhan Anda, periksalah kondisi buku. Kalimat-kalimat tersebut dapat disusun menjadi paragraf yang baik dengan urutan…. A. (1), (4), (5), (2), dan (3) B. (2), (4), (1), (5), dan (3) C. (2), (4), (5), (1), dan (3) D. (4), (1), (5), (2), dan (3) E. (4), (5), (1), (2), dan (3) 40. Cermatilah teks berikut! Topik: Kemarau Melanda Kota Surabaya Kalimat penjelas: (1) Sudah lebih Sembilan bulan kemarau melanda Surabaya. (2) Sawah dan ladang kering kerontang serta sumur tidak berair. (3) Rumput hijau terlihat di sepanjang jalan dan di ladang. (4) Bahkan ternak nampak kurus-kurus, tidak ada lagi makanannya. (5) Air di sumur Pak Lurah melimpah karena penuh. Kalimat penjelas yang sesuai dengan topik tersebut adalah nomor …. A. (1), (2), dan (3) B. (1), (2), dan (4) C. (2), (3), dan (4) D. (2), (3), dan (4) E. (2), (4), dan (5) 41. Cermati kutipan teks pidato berikut! Saudara-saudara, Kita tahu bahwa rokok sangat membahayakan kesehatan tubuh kita. Menghindari rokok berarti Anda menjaga kesehatan sendiri.Bila saat ini Anda masih merokok, cobalah kurangi atau hentikan…. Kalimat ajakan yang tepat untuk melengkapi kutipan pidato tersebut adalah…. A. Saudara-saudara hendaknya meninggalkan rokok untuk sehat selalu 11
  • 12. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 B. Rokok sungguh membahayakan kesehatan manusia dan diri Anda C. Mari kita tinggalkan merokok mulai saat ini agar tubuh kita sehat D. Oleh karena itu, kita perjuangkan untuk sehat agar tubuh kita tetap kuat E. Mari kita berdoa supaya jangan sakit dan sehat selalu 42. Tema karya tulis : Memelihara dan Menjaga Keseimbangan Alam untuk Menghindari Bencana Banjir dan Tanah Longsor Kalimat latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut adalah ... A. Alam adalah suatu anugerah yang luar biasa sebagai satu jaringan kehidupan yang harus selalu kita jaga kelestariannya. B. Salah satu upaya perlindungan dan pengawetan alam di antaranya dengan menetapkan suatu daerah menjadi hutan suaka alam atau hutan wisata. C. Dewasa ini banyak daerah di Indonesia mengalami bencana banjir dan tanah longsor karena penggundulan hutan. D. Kerusakan hutan sering kali dijadikan kambing hitam terjadinya bencana banjir dan tanah longsor yang banyak menelan korban jiwa. E. Alam dan manusia merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan sebagaimana unsur positif dan negatif. 43. Berikut ini penulisan judul karya tulis yang tepat adalah …. A. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau Terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur B. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau terhadap Ekosistem Waduk di Gajah Mugkur C. Dampak reklamasi Sabuk Hijau Terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur D. Dampak Reklamasi sabuk hijau terhadap Ekosistem waduk di Gajah Mugkur E. Dampak Reklamasi Sabuk Hijau terhadap Ekosistem Waduk Di Gajah Mugkur 44. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, sebelum dan sesudahnya. Diucapkan terima kasih. Untuk memperbaiki kalimat penutup surat lamaran pekerjaan di atas yang benar adalah … . A. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, atas perhatiaan Bapak saya mengucapkan terima kasih. B. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan, dengan harapan Bapak berkenan mempertimbangkanya. Atas perhatiaan Bapak saya mengucapkan terimakasih. C. Demikian surat lamaran ini saya buat. Ayas perhatian dan pertimbangan Bapak saya mengucapkan terima kasih. D. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan semoga Bapak berkenan mempertimbangkannya. Atas perhatian Bapak saya ucapkan terima kasih. E. Demikian surat lamaran ini saya sampaikan dengan harapan Bapak berkenan mempertimbangkannya. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih. 45. Perhatikan penggalan resensi berikut ini! Hal lain yang belum dibahas secara lengkap oleh Pak Swan sebagai seorang ahli sejarah dan pemerhati kebudayaan Jawa adalah tentang historiografi Jawa. Prof. C.C. Berg, memang, sempat dimunculkan dalam bagian Babad: Kitab Dongeng? Namun, sayang sekali, karya C.C. Berg yang berjudul Oavaanche Geschiedschrijving, yang terbit di Amsterdam tahun 1938, tidak dimunculkan sehingga gambaran mengenai penulisan sejarah di Pulau Jawa menjadi agak terabaikan. Terlepas dari berbagai ketidaksempurnaannya, harus diakui bahwa buku pertama seorang "yogi buku" ini merupakan karya yang memikat. Bahkan cara dan gaya pengungkapannya, dalam kadar tertentu, telah memberikan sentuhan sastra yang cukup enak dinikmati. Kita menantikan karya berikutnya. Bagian resensi yang menyatakan keunggulan terdapat pada kalimat . . . . A. Hal lain yang belum dibahas secara lengkap oleh Pak Swan sebagai seorang ahli sejarah dan pemerhati kebudayaan Jawa adalah tentang historiografi Jawa. B. Prof. C.C. Berg, memang, sempat dimunculkan dalam bagian Babad: Kitab Dongeng? C. Karya C.C. Berg yang berjudul Oavaanche Geschiedschrijving, yang terbit di Amsterdam tahun 1938, tidak dimunculkan sehingga gambaran mengenai penulisan sejarah di pulau Jawa menjadi agak terabaikan. 12
  • 13. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 D. Bahkan cara dan gaya pengungkapannya, dalam kadar tertentu, telah memberikan sentuhan sastra yang cukup enak dinikmati. E. Karya C.C. Berg yang berjudul Oavaanche Geschiedschrijving diterbitkan di Amsterdam tahun 1938. 46. Cermatilah kutipan paragraf berikut! Asti Rahayu memang seorang novelis yang manis. Manis jalan ceritanya, manis penuturnya. Ceritanya dibawakan secara ringan saja, tetapi berhasil memperlihatkan bobot persoalannya pembaca didorong untuk memasuki pengalaman Astuti dan batinnya. Setelah membaca novel ini, pembaca akan memahami nasib dan sikap seorang gadis. Iskandiah Sumarto Kalimat kritik terhadap kekurangan novel tersebut adalah.... A. Novel Astuti karya Iskandiah Sumarto memang menarik , lontaran pengarangnya mengemas dengan berurutan. B. Novel Astiti pantas memenangkan sayembara Novel DKJ pada tahun 1974 C. Novel astiti sangat emosional, hal ini sangat sesuai dengan jiwa perempuan D. Novel Astiti diceritakan dengan gaya populer sangat disukai oleh pembacanya E. Novel Astiti Rahayu tampaknya memang berat dan kalau berhasil tak mungkin sebagai karya yang monumental. 47. Ayah : “Ton, sana belajar dulu, ini sudah pukul 19.30.” Anton : .... Ayah : “Ton, ayo cepat belajar. Sebentar lagi kamu akan ujian. Kamu jangan enak-enak saja”. Anton : “Tapi ayah” Ayah : “tidak ada tapi-tapian” Kalimat dialog yang tepat untuk melengkapi teks drama tersebut adalah.... A. Ah, nanti yah, sebentar lagi acara TV sedang berlangsung B. Acara TV sedang bagus, Ayah C. Yah nanti ah, sebentar sedang melihat TV D. Sedang bagus acara TV, Ayah sebentar E. Ah, yah, nanti sebentar lagi. Acara TV bagus 48. Bacalah penggalan surat undangan berikut dengan saksama! Yth. Pengurus OSIS SMA Mahardika Jalan Letjen Suprapto 95 Banjarnegara Dengan hormat, Dengan ini kami mengharap kehadiran Rekan-rekan pada: hari, tanggal : Sabtu, 8 Januari 2011 waktu : Pukul 08.00 tempat : Aula SMA Mahardika acara : Pemantapan Program Kerja .............................................................................................................. Ketua OSIS SMA Mahardika ttd. Heri Wiwit Purnomo Kalimat penutup yang tepat untuk melengkapi surat undangan di atas adalah..... A. Begitu pentingnya acara, kami mengharapkan kehadiran Anda tepat waktu. B. Demikian undangan ini, sebelum dan sesudahnya kami mengucapkan terima kasih. C. Mengingat acara ini sangat penting, diharapkan Saudara mengutamakannya. D. Demikian undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian Rekan-rekan, kami mengucapkan terima kasih. E. Kami harapkan kehadiran Anda sesuai dengan waktu dan tempat yang sudah disiapkan. 13
  • 14. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 49. Bacalah paragraf berikut dengan saksama! Cerpen hasil karya Rohana kini sudah puluhan jumlahnya. Ia ingin sekali dapat mendokumentasikan cerpen-cerpen itu dalam bentuk buku kumpulan cerpen. Namun ia sadar betul, bahwa untuk mewujudkan keinginannya memerlukan biaya yang tidak sedikit. Padahal ia tak memiliki uang lebih. Tiba-tiba guru bahasa Indonesia di sekolahnya yang mengetahui hal itu, mau membantu untuk mencarikan penerbit . Bagi Rohana, hal ini seperti….. Peribahasa yang sesuai untuk melengkapi paragraf di atas adalah… A. Bagai membandarkan air ke gunung B. Pucuk dicinta ulam tiba C. Besar pasak daripada tiang D. Tak ada rotan akar pun jadi E. Tak akan lari gunung dikejar 50. Bacalah penggalan cerpen berikut dengan saksama! Wien mulai tampak bernapas tersengal-sengal. Dahinya berkeringat. Sirna kecantikan dari wajahnya. Seolah-olah tampak olehku sesuatu naik mendekati kerongkongannya. Mulutnya ternganga. Lendir terjulur dari bibirnya, dan dia mengeluarkan suara, ”Uuaakk....” Pada sat itulah aku diuji sebesar apa cintaku kepadanya. Aku cepat-cepat menampungkan kedua telapak tanganku menadah di bawah mulutnya. Tercurahlah cairan ke dalam tanganku. ”Muntah” karya Hamsad Rangkuti Kalimat esai yang tepat untuk penggalan cerpen di atas adalah. . . . A. Pengarang punya daya humor yang tinggi berupa menguji rasa cinta melalui muntahnya kekasih yang menjijikkan. B. Gaya bercerita yang mengasyikkan membuat pembaca ingin mengikuti kisah selanjutnya. C. Permasalahan ”muntah” dan ”cinta” yang sederhana dikemas secara menarik, sehingga mampu mempermainkan perasaan pembaca. D. Ide yang dikemukakan terlalu sederhana, sehingga kurang begitu menarik untuk dikembangkan. E. ”Muntah” dan ”cinta” merupakan dua hal yang berbeda ditinjau dari nilai rasa, sehingga kurang tepat untuk digabungkan dalam satu cerita. 14
  • 15. Try Out 1/ SMAN 1 BARA/ 2011 15