SlideShare une entreprise Scribd logo
1  sur  14
Télécharger pour lire hors ligne
MUATAN LOKAL
PENYIARAN RADIO
DASAR-DASAR SIARAN RADIO
DISUSUN OLEH : ZAINUL ARIFIN, S. Kom
= TEKNIK BROADCASTING =
PAKET KEAHLIAN
TEKNIK PRODUKSI DAN PENYIARAN PROGRAM PERTELEVISIAN
BIDANG KEAHLIAN TEKNIK INFORMASI DAN KOMUNIKASI
DINAS PENDIDIKAN. KAB. MOJOKERTO
SMK NEGERI 1 PUNGGING
2015/2016
PRODUKSI PROGRAM MEDIA RADIO (PENYIARAN)
RADIO PROGRAM.
Program acara Radio selama beberapa periode terakhir ini meliputi musik dan
variety show, komedi, drama, dan berita. Dominick (1983) membagi 4 kategori dasar
format acara radio musik, talk, news, hitam dan etnik. Khususnya acara musik merupakan
kategori acara yang mendominasi siaran radio dan berisi beberapa sub bagian, diantaranya
adalah Top 40, Album Oriented Rock, dan Midle Of The Road (MOR).
Secara Umum mata acara radio diperoleh dari 4 sumber :
a) Jaringan antar stasiun atau merelay dari stasiun penyiaran lainnya.
b) Rekaman dan atau menyewa dari rumah produksi.
c) Produksi Sendiri.
d) Sindikasi program atau pertukaran program dengan pihak lain yang menjadi
kongsinya.
Dalam kenyataan empirisnya, tidak ada produk (program/format) yang dibuat oleh
produsen (radio), yang mampu cocok dan disukai semua orang (pendengar). Sebuah
produk pasti hanya dibutuhkan, cocok dan disukai oleh suatu kelompok tertentu saja, pada
suatu masa/periode tertentu pula.
Secara umum media radio terdiri atas unsur, yakni Kata/voice, Musik, dan Sound
effect. Dalam berbagai format program, ketiga unsur ini bisa digabung pemanfaatannya,
atau kadang hanya satu atau dua unsur saja bergantung pada format dan kebutuhannya.
Sebelum memproduksi suatu program, harus dipahami :
a) SIFAT MEDIA RADIO : auditif, sekilas, dan sebagainya.
b) FORMAT STASIUN : News & Talk, Music & informasi, Khusus, Campuran
c) SEGMENTASI AUDIENCE : geografis, psikografis, sosiologis, demografis, dsb...
d) POSITIONING : Penanaman citra lembaga > tagline “Pro2 Jogja, ajang kreativitas anak
muda Jogja”
e) FORMAT PROGRAM/PENYAJIAN PROGRAM : Dialog, talkshow, drama/sandiwara,
uraian, monolog, feature, magazine / majalah udara, variety show, pagelaran, chart
music, kuis, kabaret (panggung), request, radio spot/slide audio, biaya, teknologi
/sarana prasarana yang tersedia, sdm.
MANAJEMEN PRODUKSI SIARAN RADIO
Kebebasan berekspresi untuk menciptakan program produksi siaran radio
memberikan peluang untuk memunculkan ide-ide kreatif, sehingga suatu program/acara
siaran lebih beragam dan dapat dikemas secara baik. Dalam dunia kerdioan katagori
program acara siaran sangat banyak dan beragam.
Definisi
Manajemen produksi siaran radio merupakan suatu proses dari perencanaan,
persiapan, pelaksanaan, presentasi dan evaluasi suatu program siaran. Dalam siaran radio
dikenal berbagai format siaran yang menjadi panduan bagi penyelenggara siaran untuk
meemproduksi acara siaran.
Produksi siaran radio bertujuan :
a) Meningkatkan pengetahuan secara teoritis dan kreatif dalam produksi acara siaran di
radio.
b) Meningkatkan ketrampilan dan profesionalitas dalam bidang produksi acara siaran di
radio.
c) Menumbuhkan semangat dan motivasi untuk terus belajar serta mengikuti
perkembangan dunia penyaran dalam produksi acara siaran radio.
FORMAT SIARAN
Dalam siaran radio dikenal berbagai bentuk/format siaran yang menjadi panduan
bagi penyelenggara siaran untuk memproduksi acara siaran. Bentuk-bentuk siaran yang
teradapat dalam saiaran radio antara lain:
a) Uraian radio (straight talk)
Penyampaian informasi atau pendapat secara langsung yang menyangkut suatu
permasalahan secara singkat dengan mengetengahkan satu topic saja yang
disampaikan oleh satu orang, misalnya uraian tentang perlindungan tenaga kerja.
b) Berita
Berita adalah informasi baru mengenai peristiwa penting yang baru terjadi yang ada
pengaruhnya dan menarik bagi pendengarnya.
c) Majalah Udara
Majalah Udara (Magazine Program) adalah bentuk acara siaran yang megetengahkan
berbagai pokok permaslahan dirangkum dalam satu tema. Contoh: topik-topik tentang
seks komersial, anak kecil ber-IQ tinggi, perdagangan manusia, penebangan liar,
pengembang perumahan dan geothermal hingga lumpur Lapindo dapat dirangkai
menjadi sebuah majalah udara.
d) Feature
Feature adalah bentuk acara siaran yang mengupas satu pokok permasalahan ditinjau
dari beberapa segi dan digali secara mendalam sehingga pada akhir siaran dapat
diperoleh gambaran lengkap tentang topic yang dibahas, contoh topik tentang
pelestarian lingkungan hidup. Penguarainya hanya terarah pada cara-cara melestarikan
lingkungan yang disajikan secara bervariasi melalui perpaduan berbagai unsure,
seperti statement, wawancara, dialog, maupun sandiwara singkat.
e) Drama/Sandiwara Radio
Drama radio adalah konflik antara pelaku yang terangkai dalam satu alur cerita.
Penulisan drama radio menyangkut tiga aspek, yaitu: aspek kejiwaan, sosial, dan aspek
kesusasteraan. Drama radio merupakan rangkaian padu dari unsure kata, music, dan
sound effect.
f) Radio Spot dan Slide Audio
Radio spot adalah suatu penyampaian pesan secara singkat dan dapat langsung pada
pokok permasalahan yang dapat disampaikan oleh satu atau dua orang pembawa
siaran. Radio spot dan slide radio juga merupakan perpaduan kata, music, dan sound
effect.
g) Phone in Program
Acara ini melibatkan pendengar secara langsung dalam siaran melalui sarana telepon.
Pendengar yang ikut serta dalam acara ini dapat bersifat spontan dan dapat pula
dipersiapkan terlebih dahulu. Yang bersifat spontan misalnya acara ringan seperti
pilihan pendengar. Sedangkan yang berat seperti diskusi biasanya dipersiapkan,
peserta yang ikut dalam diskusi memastikan benar benar siap beberapa saat di pesawat
telepon pada saat siaran.
h) Report News
Siaran fakta, peristiwa dan kegiatan diolah dan disampaikan dengan gaya wibawa.
i) Adlibs
Monolog tanpa ditulis/ditulis, disampaikan secara spontan dengan gaya santai.
j) Pemilihan Materi
Materi atau bahan siaran harus benar-benar sesuai dengan tujuan acara atau sasaran
pendengarnya, misalnya dalam acara yang ditujukan untuk masyarakat desa, kurang
tepat jika materi yang disajikan menyangkut perkembangan suatu kota. Materi siaran
hendaknya menimbulkan kejelasan bagi pendengar, mendukung atau melawan
kebijaksanaan pemerintah. Matri siaran hendaknya tidak menimbulkan kekerasan
dalam masyarakat ataumenimbulkan pertentangan (polemik). Materi siaran hendaknya
dipilih dengan memperhatikan kepentingan dan ketenteram umum.
PENYAJIAN ACARA
Penyajian acara menyangkut dua hal pokok, yaitu pengelempokan acara dalam slot-
slot (block), jam siaran serta penyajian oleh penyiar/pembawa/artis. Pengelompokan
acara dalam jam siaran dilakukan melalui tiga acara: yakni blocking system, capsul system
dan campuran (blocking dan capsul system).
Blocking System adalah kebijaksanaan membagi jam siaran kedalam segmen-
segmen (blok). Sebuah blok acara biasanya berdurasi 15, 30, 45, atau 60 menit. Blok acara
yang satu dipisahkan dari blok acara yang lain melalui musik pengenal acara, materi,
bentuk dan teknik penyampaiannya, misalnya, Dinamika Pagi secara nyata harus dapat
dibedakan oleh pendengar dari acara Jelita, yang disiarkan sebagai blok acara berikutnya.
Setiap blok sedapat mungkin dibawakan oleh penyiar yang berbeda, dengan demikian
segmentasi siaran dapat dibedakan dengan jelas.
Capsul System adalah penyampaian acara secara terbuka dengan menyisipkan
kapsul kapsul diantara musik/lagu yang disiarkan. Yang dimaksud dengan kapsul adalah
keterangan informasi atau statement singkat (30 detik), baik dari orang/tokoh tertentu
atau penyiar mengenai hal umum (current affairs) yang menarik dan sedang terjadi pada
saat itu atau akan terjadi pada hari berikutnya). Dalam sistem kapsul dari seorang penyiar
diperlukan:
a) Kepekaan terhadap peristiwa yang sedang berlangsung pada hari bertugas atau pada
kejadian-kejadian sehari sebelumnya/sesudahnya.
b) Kemampuan untuk menghimpun dan menyampaikan hal-hal menarik pada hari itu.
c) Kelancaran berbiacara dan kemampuan menyampaikan gagasan secara adlip (tanpa
naskah), teratur, dan pragmatis.
d) Penguasaan istilah, kata dan padanan kata yang memadai.
Acara siaran dengan system kapsul tidak mengenal batas. Biasanya berlangsung
dari satu sampai empat jam. Penyiar harus mampu masuk secara tepat seirama dengan
lagu-lagu/music yang disiarkan. Dengan lain perkataan, ucapan, penyampaian dan kata
kata serta kalimat yang diucapkan penyiar tidak bertele-tele, tidak klise dan menyatu
dengan situasi/irama acara.
KUNCI KEBERHASILAN PROGRAM
1. Program yang berbeda dengan radio lain
2. Program yang berorientasi pada audience
3. Program yang memiliki kedekatan dengan audience /proximity (geografis – psikologis)
4. Program yang dijalankan secara konsisten
5. Program yang menjangkau massal dengan penyampaian personal (akrab)
6. Program yang penting dan bermanfaat bagi audience
7. Program yang memiliki deskripsi yang logis
KONSEP PRODUKSI ACARA RADIO
Produksi siaran radio mengandung beberapa kekuatan utama media, antara lain :
a. Sebagai kekuatan sosial
Dalam pembuatan programnya bisa mengandung hubungan kepentingan yang baik
maupun kepentingan yang buruk bagi masyarakat. Acara-acara yang ditawarkan oleh
penyiaran radio biasanya mencerminkan ”need and wants” yang bernilai bagi
masyarakat.
b. Sebagai alat penting media periklanan
Dalam penyiaran radio, yang memiliki kemampuan untuk meyakinkan pendengar,
mengandung tujuan agar masyarakat mendengarkan promosi produk sehingga
berdampak pada penjualan produk tersebut. Karena itu, perkembangan penyiaran
radio masa kini, lebih berorientasi kepada industri penyiaran yang menghasilkan atau
mendapatkan uang.
c. Sebagai sumber informasi
Penyiaran radio juga berfungsi sebagai sumber informasi utama untuk menyampaikan
informasi kepada masyarakat. Selain hiburan atau musik, acara berita atau informasi
adalah jenis program yang disukai oleh masyarakat.
Secara etika, memang radio memiliki kelebihan dengan koran – ”jika stasiun radio
menyiarkan berita atau informasi yang menarik dan disukai oleh pendengar, hal ini
bisa digunakan sebagai alat untuk meningkatkan jumlah nilai jual bagi stasiun
penyiaran radio yang bersangkutan.”
CONTOH SCRIPT / NASKAH
a) IKLAN /RADIOSPOT
Media Radio adalah satu-satunya di mana copywriter jadi raja, karena di sana kita tidak
membutuhkan art director, film director, dll. Bahkan kalau kita senang kerja di
lapangan, seorang copywriter tidak membutuhkan producer pula.
Radio Spot adalah penyampaian pesan singkat dan padat serta langsung pada pokok
permasalahannya. Disajikan satu orang atau lebih dengan memadukan unsur
voice/kata, music dan sound effect.
b) IKLAN RADIO
Ia punya kesulitan tingkat tinggi, karena harus mampu menghadirkan berbagai macam
peran, karakter, suasana, agar matching dengan pesan dan karakter produk.
Tips ketika menulis naskah iklan radio adalah :
Focus pada 'one single message' yang hendak anda sampaikan. Lalu tanyakan kepada diri
sendiri dengan cara apa, pesan tunggal itu akan sampai kepada audience?? Sampai dengan
cara yang unik, berbeda, memorable, namun tetap relevan dengan tone and manner of the
brand??
Yang penting diperhatikan dalam iklan radio adalah :
a) Usahakan memiliki opening yang kuat untuk mampu menarik perhatian (ingat, orang
mendengar radio sambil berkegiatan)
b) Jangan memakai format yang sudah overused, seperti: slice of life (percakapan dalam
berbagai situasi), melainkan cobalah bereksperimen dengan berbagai macam format
monolog, gabungan antara monolog dan menyanyi, campuran dari Sound effect dengan
announcer saja dll.) Pokoknya, temukan format yang ngga biasa.
c) Ulang-ulangilah USP produk sebanyak mungkin karena orang mudah lupa
d) Gunakan un-expected ending
e) Buat orang bereaksi (senyum, tertawa, terharu, dll.) - memorable
Menulis script iklan radio adalah pekerjaan yang menantang
 Marketnya yang sangat luas. Sudah berapa ribu macam radio spot yang saat ini tayang
di seluruh penjuru Indonesia, berapa versi, berapa gaya dan berapa macam bahasa
daerah yang digunakan. Hal ini memaksa kita untuk bisa menemukan ide-ide baru dan
segar yang sangat sulit dicari celahnya di antara rimba belantara iklan spot radio.
 Iklan radio hanya bertumpu pada kekuatan suara, beda dengan iklan TV yang
memadukan sensasi visual plus suara, serta iklan cetak yang orang bisa menikmati
gambar, sekaligus menikmati ‘suara’ yang diwakili oleh kata-kata
 Kebiasaan orang mendengarkan radio sambil melakukan sesuatu hal yang lain, seperti
bekerja, memasak, belajar, menyetir, dll. sehingga hal ini menjadi tantangan sendiri.
Bagaimana mencuri perhatian mereka yang memang telah terbagi itu? Bandingkan
dengan iklan cetak, di mana orang memang secara khusus sedang ingin membaca, dan
secara mental telah siap menyantap segala informasi yang dihidangkan lewat bacaan
itu.
Untuk bisa membuat spot iklan radio yang baik, kita harus mempertimbangkan hal-
hal di atas yang merupakan kelemahan-kelemahan media radio. Namun, hingga era
internet seperti ini media radio masih bertahan sebagai media komunikasi massa karena
sesungguhnya ia memiliki kelebihan-kelebihan tersendiri. Kelebihan itu antara lain :
 bersifat personal
 lebih imajinatif
 murah produksi, murah biaya tayang
 memilik penggemar yang sangat loyal
 demografi tertentu
 target audience-nya sangat spesifik
 lebih bebas untuk berkreasi karena pengawasan yang relative lebih lemah (karena ter-
desentralisasi)
 Selain itu, tentu kita harus ikuti segala ‘peraturan’ tentang the art of copywriting seperti:
simple, single minded, out of the box, relevant, hingga ‘breaking the rule’ itu sendiri.

Contenu connexe

Tendances

Dasar Manajemen Public Relations
Dasar Manajemen Public RelationsDasar Manajemen Public Relations
Dasar Manajemen Public RelationsKholidil Amin
 
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi Pesan
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi PesanMakalah Psikologi Komunikator dan Psikologi Pesan
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi PesanRiska Nur'Akhidah Sari
 
Sistem komunikasi massa.ppt
Sistem komunikasi massa.pptSistem komunikasi massa.ppt
Sistem komunikasi massa.pptEka Ariyanti
 
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))Rezka Judittya
 
pesan komunikasi politik
pesan komunikasi politikpesan komunikasi politik
pesan komunikasi politikSekar larasati
 
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakat
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakatPengaruh media pada pembentukan opini masyarakat
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakatfebastream
 
Sejarah dan perkembangan penyiaran
Sejarah dan perkembangan penyiaranSejarah dan perkembangan penyiaran
Sejarah dan perkembangan penyiaranMahad Alzaytun
 
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relations
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relationsTugas, tantangan, dan kendala profesi public relations
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relationsArdiansah Danus
 

Tendances (20)

Literasi media
Literasi mediaLiterasi media
Literasi media
 
Dasar penyiaran
Dasar penyiaran Dasar penyiaran
Dasar penyiaran
 
Retorika
Retorika Retorika
Retorika
 
Dasar Manajemen Public Relations
Dasar Manajemen Public RelationsDasar Manajemen Public Relations
Dasar Manajemen Public Relations
 
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi Pesan
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi PesanMakalah Psikologi Komunikator dan Psikologi Pesan
Makalah Psikologi Komunikator dan Psikologi Pesan
 
Komunikasi massa
Komunikasi massaKomunikasi massa
Komunikasi massa
 
Modal dasar penyiar
Modal dasar penyiarModal dasar penyiar
Modal dasar penyiar
 
Manajemen redaksi
Manajemen redaksiManajemen redaksi
Manajemen redaksi
 
Sistem komunikasi massa.ppt
Sistem komunikasi massa.pptSistem komunikasi massa.ppt
Sistem komunikasi massa.ppt
 
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))
Perencanaan program televisi (by Indra Prawira))
 
Produksi Audio Radio
Produksi Audio RadioProduksi Audio Radio
Produksi Audio Radio
 
Komunikasi Massa
Komunikasi MassaKomunikasi Massa
Komunikasi Massa
 
Makalah media masa
Makalah media masaMakalah media masa
Makalah media masa
 
pesan komunikasi politik
pesan komunikasi politikpesan komunikasi politik
pesan komunikasi politik
 
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakat
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakatPengaruh media pada pembentukan opini masyarakat
Pengaruh media pada pembentukan opini masyarakat
 
Radio
RadioRadio
Radio
 
Sejarah dan perkembangan penyiaran
Sejarah dan perkembangan penyiaranSejarah dan perkembangan penyiaran
Sejarah dan perkembangan penyiaran
 
Mengidentifikasi program acara televisi
Mengidentifikasi program acara televisiMengidentifikasi program acara televisi
Mengidentifikasi program acara televisi
 
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relations
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relationsTugas, tantangan, dan kendala profesi public relations
Tugas, tantangan, dan kendala profesi public relations
 
Teknik menjadi presenter radio
Teknik menjadi presenter radioTeknik menjadi presenter radio
Teknik menjadi presenter radio
 

Similaire à Produksi program siaran radio

MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISI
MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISIMODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISI
MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISIFirdaus Azwar Ersyad
 
Dispro Radio (share now)
Dispro Radio (share now)Dispro Radio (share now)
Dispro Radio (share now)Jurnal Go-Blog
 
Laporan kegiatan jrky triwulan IX
Laporan kegiatan jrky triwulan IXLaporan kegiatan jrky triwulan IX
Laporan kegiatan jrky triwulan IXMardi Yono
 
bahan siaran Televisi Ltv
bahan siaran Televisi Ltvbahan siaran Televisi Ltv
bahan siaran Televisi LtvMuhammad Thosin
 
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdf
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdfTEKAD ADI SAMBODO (1).pdf
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdfhuntvhee
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang FormatologiPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang FormatologiDiana Amelia Bagti
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaDiana Amelia Bagti
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaDiana Amelia Bagti
 
manajemen siaran produksi televisi.pdf
manajemen siaran produksi televisi.pdfmanajemen siaran produksi televisi.pdf
manajemen siaran produksi televisi.pdfAHMADSYAHRIL29
 
Model mixed scanning
Model mixed scanning Model mixed scanning
Model mixed scanning RhamaDhanu
 
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin Kecil
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin KecilRadio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin Kecil
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin KecilYohanes Widodo S.Sos, M.Sc
 
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010Mila
 

Similaire à Produksi program siaran radio (20)

Pert. 2 format radio.
Pert. 2 format radio.Pert. 2 format radio.
Pert. 2 format radio.
 
MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISI
MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISIMODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISI
MODUL TEORI PRODUKSI ACARA TELEVISI
 
Dispro Radio (share now)
Dispro Radio (share now)Dispro Radio (share now)
Dispro Radio (share now)
 
Naskah kelompok3 (1)
Naskah kelompok3 (1)Naskah kelompok3 (1)
Naskah kelompok3 (1)
 
Pertemuan 4
Pertemuan 4Pertemuan 4
Pertemuan 4
 
2013-2-01542-MC Bab1001.pdf
2013-2-01542-MC Bab1001.pdf2013-2-01542-MC Bab1001.pdf
2013-2-01542-MC Bab1001.pdf
 
Laporan kegiatan jrky triwulan IX
Laporan kegiatan jrky triwulan IXLaporan kegiatan jrky triwulan IX
Laporan kegiatan jrky triwulan IX
 
bahan siaran Televisi Ltv
bahan siaran Televisi Ltvbahan siaran Televisi Ltv
bahan siaran Televisi Ltv
 
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdf
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdfTEKAD ADI SAMBODO (1).pdf
TEKAD ADI SAMBODO (1).pdf
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang FormatologiPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
 
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi BeritaPengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Ruang Formatologi - Formatologi Berita
 
Audio semi gerak
Audio semi gerakAudio semi gerak
Audio semi gerak
 
manajemen siaran produksi televisi.pdf
manajemen siaran produksi televisi.pdfmanajemen siaran produksi televisi.pdf
manajemen siaran produksi televisi.pdf
 
Model mixed scanning
Model mixed scanning Model mixed scanning
Model mixed scanning
 
Karakter tv
Karakter tvKarakter tv
Karakter tv
 
Bab1 dasar siskom
Bab1 dasar siskomBab1 dasar siskom
Bab1 dasar siskom
 
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin Kecil
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin KecilRadio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin Kecil
Radio Komunitas: Menjaga dan Menghidupi Lilin Kecil
 
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010
PENGANTAR-MEDIA-TV/Minggu1 /AHD2010
 
Dunia radio
Dunia radioDunia radio
Dunia radio
 

Plus de MULTIMEDIA 'n BROADCASTING SMKN 1 PUNGGING MOJOKERTO

Plus de MULTIMEDIA 'n BROADCASTING SMKN 1 PUNGGING MOJOKERTO (20)

KD Mendiskusikan format gambar
KD Mendiskusikan format gambarKD Mendiskusikan format gambar
KD Mendiskusikan format gambar
 
Menerapkan tata cahaya dalam pengambilan gambar
Menerapkan tata cahaya dalam pengambilan gambarMenerapkan tata cahaya dalam pengambilan gambar
Menerapkan tata cahaya dalam pengambilan gambar
 
Menerapkan prinsip desain user interface pada multimedia interaktif berbasis ...
Menerapkan prinsip desain user interface pada multimedia interaktif berbasis ...Menerapkan prinsip desain user interface pada multimedia interaktif berbasis ...
Menerapkan prinsip desain user interface pada multimedia interaktif berbasis ...
 
Menerapkan struktur kontrol percabangan dalam bahasa pemrograman
Menerapkan struktur kontrol percabangan dalam bahasa pemrogramanMenerapkan struktur kontrol percabangan dalam bahasa pemrograman
Menerapkan struktur kontrol percabangan dalam bahasa pemrograman
 
Menerapkan struktur kontrol perulangan dalam bahasa pemrograman.
Menerapkan struktur kontrol perulangan dalam bahasa pemrograman.Menerapkan struktur kontrol perulangan dalam bahasa pemrograman.
Menerapkan struktur kontrol perulangan dalam bahasa pemrograman.
 
PEMROGRAMAN DASAR KD. Menganalisis penggunaan array untuk penyimpanan data di...
PEMROGRAMAN DASAR KD. Menganalisis penggunaan array untuk penyimpanan data di...PEMROGRAMAN DASAR KD. Menganalisis penggunaan array untuk penyimpanan data di...
PEMROGRAMAN DASAR KD. Menganalisis penggunaan array untuk penyimpanan data di...
 
Menerapkan tipografi
Menerapkan tipografiMenerapkan tipografi
Menerapkan tipografi
 
KD. Menganalisi video sesuai naskah produksi.
KD. Menganalisi video sesuai naskah produksi.KD. Menganalisi video sesuai naskah produksi.
KD. Menganalisi video sesuai naskah produksi.
 
Memahami perancangan alur multimedia interaktif berbasis halaman web dan medi...
Memahami perancangan alur multimedia interaktif berbasis halaman web dan medi...Memahami perancangan alur multimedia interaktif berbasis halaman web dan medi...
Memahami perancangan alur multimedia interaktif berbasis halaman web dan medi...
 
TEKNIK PENGOLAHAN AUDIO dan VIDEO KD Menganalisis proses pengemasan produksi ...
TEKNIK PENGOLAHAN AUDIO dan VIDEO KD Menganalisis proses pengemasan produksi ...TEKNIK PENGOLAHAN AUDIO dan VIDEO KD Menganalisis proses pengemasan produksi ...
TEKNIK PENGOLAHAN AUDIO dan VIDEO KD Menganalisis proses pengemasan produksi ...
 
Menganalisis prosedur pengukuran bidang pandang dan sudut pengambilan gambar
Menganalisis prosedur pengukuran bidang pandang dan sudut pengambilan gambarMenganalisis prosedur pengukuran bidang pandang dan sudut pengambilan gambar
Menganalisis prosedur pengukuran bidang pandang dan sudut pengambilan gambar
 
Menerapkan pengoperasian kamera digital dan perawatan peralatan fotografi
Menerapkan pengoperasian kamera digital dan perawatan peralatan fotografiMenerapkan pengoperasian kamera digital dan perawatan peralatan fotografi
Menerapkan pengoperasian kamera digital dan perawatan peralatan fotografi
 
KD Menerapkan pengalamanatan ip pada jaringan komputer
KD Menerapkan pengalamanatan ip pada jaringan komputerKD Menerapkan pengalamanatan ip pada jaringan komputer
KD Menerapkan pengalamanatan ip pada jaringan komputer
 
Menganalisis permasalahan pada instalasi software aplikasi
Menganalisis permasalahan pada instalasi software aplikasiMenganalisis permasalahan pada instalasi software aplikasi
Menganalisis permasalahan pada instalasi software aplikasi
 
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menganalisis permasalahan pada perangkat keras
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menganalisis permasalahan pada perangkat kerasKOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menganalisis permasalahan pada perangkat keras
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menganalisis permasalahan pada perangkat keras
 
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menerapkan instalasi driver perangkat keras k...
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menerapkan instalasi driver perangkat keras k...KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menerapkan instalasi driver perangkat keras k...
KOMPUTER DAN JARINGAN DASR KD : Menerapkan instalasi driver perangkat keras k...
 
KD 3.6 Menerapkan gerak digital puppetter pada animasi 2 d
KD 3.6 Menerapkan gerak digital puppetter pada animasi 2 dKD 3.6 Menerapkan gerak digital puppetter pada animasi 2 d
KD 3.6 Menerapkan gerak digital puppetter pada animasi 2 d
 
Animasi 2 d dan 3d memahami prinsip dasar menggambar latar
Animasi 2 d dan 3d memahami prinsip dasar menggambar latarAnimasi 2 d dan 3d memahami prinsip dasar menggambar latar
Animasi 2 d dan 3d memahami prinsip dasar menggambar latar
 
Animasi 2D dan 3D KD: Memahami teknik rendering pada object 3d
Animasi 2D dan 3D KD: Memahami teknik rendering pada object 3dAnimasi 2D dan 3D KD: Memahami teknik rendering pada object 3d
Animasi 2D dan 3D KD: Memahami teknik rendering pada object 3d
 
ANIMASI 2D dan 3D KD : Menerapkan model obyek sederhana berbasis 3 d hardsurface
ANIMASI 2D dan 3D KD : Menerapkan model obyek sederhana berbasis 3 d hardsurfaceANIMASI 2D dan 3D KD : Menerapkan model obyek sederhana berbasis 3 d hardsurface
ANIMASI 2D dan 3D KD : Menerapkan model obyek sederhana berbasis 3 d hardsurface
 

Dernier

KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKAKELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKAppgauliananda03
 
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptx
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptxContoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptx
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptxIvvatulAini
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKgamelamalaal
 
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...nuraji51
 
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 20241. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024DessyArliani
 
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxPPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxriscacriswanda
 
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerak
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru PenggerakSkenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerak
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerakputus34
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxwawan479953
 
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfIwanSumantri7
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfEniNuraeni29
 
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxMaskuratulMunawaroh
 
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docx
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docxKISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docx
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docxDewiUmbar
 
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxPrakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxHaryKharismaSuhud
 
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanTopik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanAyuApriliyanti6
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaharnosuharno5
 
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024RahmadLalu1
 

Dernier (20)

KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKAKELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
 
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptx
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptxContoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptx
Contoh PPT Seminar Proposal Teknik Informatika.pptx
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
 
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...
Aksi Nyata Menyebarkan (Pemahaman Mengapa Kurikulum Perlu Berubah) Oleh Nur A...
 
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 20241. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024
1. Kisi-kisi PAT IPA Kelas 7 Kurmer 2024
 
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxPPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
 
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerak
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru PenggerakSkenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerak
Skenario Lokakarya 2 Pendidikan Guru Penggerak
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
 
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
 
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
 
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
 
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docx
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docxKISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docx
KISI-KISI SOAL DAN KARTU SOAL BAHASA INGGRIS.docx
 
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxPrakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
 
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanTopik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
 
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR SENI RUPA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
 

Produksi program siaran radio

  • 1. MUATAN LOKAL PENYIARAN RADIO DASAR-DASAR SIARAN RADIO DISUSUN OLEH : ZAINUL ARIFIN, S. Kom = TEKNIK BROADCASTING = PAKET KEAHLIAN TEKNIK PRODUKSI DAN PENYIARAN PROGRAM PERTELEVISIAN BIDANG KEAHLIAN TEKNIK INFORMASI DAN KOMUNIKASI DINAS PENDIDIKAN. KAB. MOJOKERTO SMK NEGERI 1 PUNGGING 2015/2016
  • 2. PRODUKSI PROGRAM MEDIA RADIO (PENYIARAN) RADIO PROGRAM. Program acara Radio selama beberapa periode terakhir ini meliputi musik dan variety show, komedi, drama, dan berita. Dominick (1983) membagi 4 kategori dasar format acara radio musik, talk, news, hitam dan etnik. Khususnya acara musik merupakan kategori acara yang mendominasi siaran radio dan berisi beberapa sub bagian, diantaranya adalah Top 40, Album Oriented Rock, dan Midle Of The Road (MOR). Secara Umum mata acara radio diperoleh dari 4 sumber : a) Jaringan antar stasiun atau merelay dari stasiun penyiaran lainnya. b) Rekaman dan atau menyewa dari rumah produksi. c) Produksi Sendiri. d) Sindikasi program atau pertukaran program dengan pihak lain yang menjadi kongsinya.
  • 3. Dalam kenyataan empirisnya, tidak ada produk (program/format) yang dibuat oleh produsen (radio), yang mampu cocok dan disukai semua orang (pendengar). Sebuah produk pasti hanya dibutuhkan, cocok dan disukai oleh suatu kelompok tertentu saja, pada suatu masa/periode tertentu pula. Secara umum media radio terdiri atas unsur, yakni Kata/voice, Musik, dan Sound effect. Dalam berbagai format program, ketiga unsur ini bisa digabung pemanfaatannya, atau kadang hanya satu atau dua unsur saja bergantung pada format dan kebutuhannya. Sebelum memproduksi suatu program, harus dipahami : a) SIFAT MEDIA RADIO : auditif, sekilas, dan sebagainya. b) FORMAT STASIUN : News & Talk, Music & informasi, Khusus, Campuran c) SEGMENTASI AUDIENCE : geografis, psikografis, sosiologis, demografis, dsb... d) POSITIONING : Penanaman citra lembaga > tagline “Pro2 Jogja, ajang kreativitas anak muda Jogja” e) FORMAT PROGRAM/PENYAJIAN PROGRAM : Dialog, talkshow, drama/sandiwara, uraian, monolog, feature, magazine / majalah udara, variety show, pagelaran, chart
  • 4. music, kuis, kabaret (panggung), request, radio spot/slide audio, biaya, teknologi /sarana prasarana yang tersedia, sdm. MANAJEMEN PRODUKSI SIARAN RADIO Kebebasan berekspresi untuk menciptakan program produksi siaran radio memberikan peluang untuk memunculkan ide-ide kreatif, sehingga suatu program/acara siaran lebih beragam dan dapat dikemas secara baik. Dalam dunia kerdioan katagori program acara siaran sangat banyak dan beragam. Definisi Manajemen produksi siaran radio merupakan suatu proses dari perencanaan, persiapan, pelaksanaan, presentasi dan evaluasi suatu program siaran. Dalam siaran radio dikenal berbagai format siaran yang menjadi panduan bagi penyelenggara siaran untuk meemproduksi acara siaran.
  • 5. Produksi siaran radio bertujuan : a) Meningkatkan pengetahuan secara teoritis dan kreatif dalam produksi acara siaran di radio. b) Meningkatkan ketrampilan dan profesionalitas dalam bidang produksi acara siaran di radio. c) Menumbuhkan semangat dan motivasi untuk terus belajar serta mengikuti perkembangan dunia penyaran dalam produksi acara siaran radio. FORMAT SIARAN Dalam siaran radio dikenal berbagai bentuk/format siaran yang menjadi panduan bagi penyelenggara siaran untuk memproduksi acara siaran. Bentuk-bentuk siaran yang teradapat dalam saiaran radio antara lain:
  • 6. a) Uraian radio (straight talk) Penyampaian informasi atau pendapat secara langsung yang menyangkut suatu permasalahan secara singkat dengan mengetengahkan satu topic saja yang disampaikan oleh satu orang, misalnya uraian tentang perlindungan tenaga kerja. b) Berita Berita adalah informasi baru mengenai peristiwa penting yang baru terjadi yang ada pengaruhnya dan menarik bagi pendengarnya. c) Majalah Udara Majalah Udara (Magazine Program) adalah bentuk acara siaran yang megetengahkan berbagai pokok permaslahan dirangkum dalam satu tema. Contoh: topik-topik tentang seks komersial, anak kecil ber-IQ tinggi, perdagangan manusia, penebangan liar, pengembang perumahan dan geothermal hingga lumpur Lapindo dapat dirangkai menjadi sebuah majalah udara. d) Feature Feature adalah bentuk acara siaran yang mengupas satu pokok permasalahan ditinjau dari beberapa segi dan digali secara mendalam sehingga pada akhir siaran dapat diperoleh gambaran lengkap tentang topic yang dibahas, contoh topik tentang pelestarian lingkungan hidup. Penguarainya hanya terarah pada cara-cara melestarikan lingkungan yang disajikan secara bervariasi melalui perpaduan berbagai unsure, seperti statement, wawancara, dialog, maupun sandiwara singkat. e) Drama/Sandiwara Radio Drama radio adalah konflik antara pelaku yang terangkai dalam satu alur cerita. Penulisan drama radio menyangkut tiga aspek, yaitu: aspek kejiwaan, sosial, dan aspek
  • 7. kesusasteraan. Drama radio merupakan rangkaian padu dari unsure kata, music, dan sound effect. f) Radio Spot dan Slide Audio Radio spot adalah suatu penyampaian pesan secara singkat dan dapat langsung pada pokok permasalahan yang dapat disampaikan oleh satu atau dua orang pembawa siaran. Radio spot dan slide radio juga merupakan perpaduan kata, music, dan sound effect. g) Phone in Program Acara ini melibatkan pendengar secara langsung dalam siaran melalui sarana telepon. Pendengar yang ikut serta dalam acara ini dapat bersifat spontan dan dapat pula dipersiapkan terlebih dahulu. Yang bersifat spontan misalnya acara ringan seperti pilihan pendengar. Sedangkan yang berat seperti diskusi biasanya dipersiapkan, peserta yang ikut dalam diskusi memastikan benar benar siap beberapa saat di pesawat telepon pada saat siaran. h) Report News Siaran fakta, peristiwa dan kegiatan diolah dan disampaikan dengan gaya wibawa. i) Adlibs Monolog tanpa ditulis/ditulis, disampaikan secara spontan dengan gaya santai. j) Pemilihan Materi Materi atau bahan siaran harus benar-benar sesuai dengan tujuan acara atau sasaran pendengarnya, misalnya dalam acara yang ditujukan untuk masyarakat desa, kurang tepat jika materi yang disajikan menyangkut perkembangan suatu kota. Materi siaran hendaknya menimbulkan kejelasan bagi pendengar, mendukung atau melawan
  • 8. kebijaksanaan pemerintah. Matri siaran hendaknya tidak menimbulkan kekerasan dalam masyarakat ataumenimbulkan pertentangan (polemik). Materi siaran hendaknya dipilih dengan memperhatikan kepentingan dan ketenteram umum. PENYAJIAN ACARA Penyajian acara menyangkut dua hal pokok, yaitu pengelempokan acara dalam slot- slot (block), jam siaran serta penyajian oleh penyiar/pembawa/artis. Pengelompokan acara dalam jam siaran dilakukan melalui tiga acara: yakni blocking system, capsul system dan campuran (blocking dan capsul system). Blocking System adalah kebijaksanaan membagi jam siaran kedalam segmen- segmen (blok). Sebuah blok acara biasanya berdurasi 15, 30, 45, atau 60 menit. Blok acara yang satu dipisahkan dari blok acara yang lain melalui musik pengenal acara, materi, bentuk dan teknik penyampaiannya, misalnya, Dinamika Pagi secara nyata harus dapat
  • 9. dibedakan oleh pendengar dari acara Jelita, yang disiarkan sebagai blok acara berikutnya. Setiap blok sedapat mungkin dibawakan oleh penyiar yang berbeda, dengan demikian segmentasi siaran dapat dibedakan dengan jelas. Capsul System adalah penyampaian acara secara terbuka dengan menyisipkan kapsul kapsul diantara musik/lagu yang disiarkan. Yang dimaksud dengan kapsul adalah keterangan informasi atau statement singkat (30 detik), baik dari orang/tokoh tertentu atau penyiar mengenai hal umum (current affairs) yang menarik dan sedang terjadi pada saat itu atau akan terjadi pada hari berikutnya). Dalam sistem kapsul dari seorang penyiar diperlukan: a) Kepekaan terhadap peristiwa yang sedang berlangsung pada hari bertugas atau pada kejadian-kejadian sehari sebelumnya/sesudahnya. b) Kemampuan untuk menghimpun dan menyampaikan hal-hal menarik pada hari itu. c) Kelancaran berbiacara dan kemampuan menyampaikan gagasan secara adlip (tanpa naskah), teratur, dan pragmatis. d) Penguasaan istilah, kata dan padanan kata yang memadai. Acara siaran dengan system kapsul tidak mengenal batas. Biasanya berlangsung dari satu sampai empat jam. Penyiar harus mampu masuk secara tepat seirama dengan lagu-lagu/music yang disiarkan. Dengan lain perkataan, ucapan, penyampaian dan kata kata serta kalimat yang diucapkan penyiar tidak bertele-tele, tidak klise dan menyatu dengan situasi/irama acara.
  • 10. KUNCI KEBERHASILAN PROGRAM 1. Program yang berbeda dengan radio lain 2. Program yang berorientasi pada audience 3. Program yang memiliki kedekatan dengan audience /proximity (geografis – psikologis) 4. Program yang dijalankan secara konsisten 5. Program yang menjangkau massal dengan penyampaian personal (akrab) 6. Program yang penting dan bermanfaat bagi audience 7. Program yang memiliki deskripsi yang logis KONSEP PRODUKSI ACARA RADIO Produksi siaran radio mengandung beberapa kekuatan utama media, antara lain : a. Sebagai kekuatan sosial Dalam pembuatan programnya bisa mengandung hubungan kepentingan yang baik maupun kepentingan yang buruk bagi masyarakat. Acara-acara yang ditawarkan oleh penyiaran radio biasanya mencerminkan ”need and wants” yang bernilai bagi masyarakat. b. Sebagai alat penting media periklanan Dalam penyiaran radio, yang memiliki kemampuan untuk meyakinkan pendengar, mengandung tujuan agar masyarakat mendengarkan promosi produk sehingga berdampak pada penjualan produk tersebut. Karena itu, perkembangan penyiaran radio masa kini, lebih berorientasi kepada industri penyiaran yang menghasilkan atau mendapatkan uang.
  • 11. c. Sebagai sumber informasi Penyiaran radio juga berfungsi sebagai sumber informasi utama untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat. Selain hiburan atau musik, acara berita atau informasi adalah jenis program yang disukai oleh masyarakat. Secara etika, memang radio memiliki kelebihan dengan koran – ”jika stasiun radio menyiarkan berita atau informasi yang menarik dan disukai oleh pendengar, hal ini bisa digunakan sebagai alat untuk meningkatkan jumlah nilai jual bagi stasiun penyiaran radio yang bersangkutan.” CONTOH SCRIPT / NASKAH a) IKLAN /RADIOSPOT Media Radio adalah satu-satunya di mana copywriter jadi raja, karena di sana kita tidak membutuhkan art director, film director, dll. Bahkan kalau kita senang kerja di lapangan, seorang copywriter tidak membutuhkan producer pula. Radio Spot adalah penyampaian pesan singkat dan padat serta langsung pada pokok permasalahannya. Disajikan satu orang atau lebih dengan memadukan unsur voice/kata, music dan sound effect. b) IKLAN RADIO Ia punya kesulitan tingkat tinggi, karena harus mampu menghadirkan berbagai macam peran, karakter, suasana, agar matching dengan pesan dan karakter produk.
  • 12. Tips ketika menulis naskah iklan radio adalah : Focus pada 'one single message' yang hendak anda sampaikan. Lalu tanyakan kepada diri sendiri dengan cara apa, pesan tunggal itu akan sampai kepada audience?? Sampai dengan cara yang unik, berbeda, memorable, namun tetap relevan dengan tone and manner of the brand??
  • 13. Yang penting diperhatikan dalam iklan radio adalah : a) Usahakan memiliki opening yang kuat untuk mampu menarik perhatian (ingat, orang mendengar radio sambil berkegiatan) b) Jangan memakai format yang sudah overused, seperti: slice of life (percakapan dalam berbagai situasi), melainkan cobalah bereksperimen dengan berbagai macam format monolog, gabungan antara monolog dan menyanyi, campuran dari Sound effect dengan announcer saja dll.) Pokoknya, temukan format yang ngga biasa. c) Ulang-ulangilah USP produk sebanyak mungkin karena orang mudah lupa d) Gunakan un-expected ending e) Buat orang bereaksi (senyum, tertawa, terharu, dll.) - memorable Menulis script iklan radio adalah pekerjaan yang menantang  Marketnya yang sangat luas. Sudah berapa ribu macam radio spot yang saat ini tayang di seluruh penjuru Indonesia, berapa versi, berapa gaya dan berapa macam bahasa daerah yang digunakan. Hal ini memaksa kita untuk bisa menemukan ide-ide baru dan segar yang sangat sulit dicari celahnya di antara rimba belantara iklan spot radio.  Iklan radio hanya bertumpu pada kekuatan suara, beda dengan iklan TV yang memadukan sensasi visual plus suara, serta iklan cetak yang orang bisa menikmati gambar, sekaligus menikmati ‘suara’ yang diwakili oleh kata-kata  Kebiasaan orang mendengarkan radio sambil melakukan sesuatu hal yang lain, seperti bekerja, memasak, belajar, menyetir, dll. sehingga hal ini menjadi tantangan sendiri. Bagaimana mencuri perhatian mereka yang memang telah terbagi itu? Bandingkan dengan iklan cetak, di mana orang memang secara khusus sedang ingin membaca, dan
  • 14. secara mental telah siap menyantap segala informasi yang dihidangkan lewat bacaan itu. Untuk bisa membuat spot iklan radio yang baik, kita harus mempertimbangkan hal- hal di atas yang merupakan kelemahan-kelemahan media radio. Namun, hingga era internet seperti ini media radio masih bertahan sebagai media komunikasi massa karena sesungguhnya ia memiliki kelebihan-kelebihan tersendiri. Kelebihan itu antara lain :  bersifat personal  lebih imajinatif  murah produksi, murah biaya tayang  memilik penggemar yang sangat loyal  demografi tertentu  target audience-nya sangat spesifik  lebih bebas untuk berkreasi karena pengawasan yang relative lebih lemah (karena ter- desentralisasi)  Selain itu, tentu kita harus ikuti segala ‘peraturan’ tentang the art of copywriting seperti: simple, single minded, out of the box, relevant, hingga ‘breaking the rule’ itu sendiri.